Mohon tunggu...
yunan dzakiyul fuad
yunan dzakiyul fuad Mohon Tunggu... Mahasiswa - tampan dan pemberani

Mahasiswa Ilmu Komunikasi UIN Sunan Kalijaga 20107030097

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Ketika Target Hidup Tak Tercapai, Begini Cara Menghadapinya

17 Juni 2021   11:59 Diperbarui: 21 Juni 2021   13:19 394
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: via halodoc.com

Senyum dan bahagia mempunyai hubungan 2 arah. Bila kamu tersenyum, maka bahagia akan datang menghampirimu. Cobalah untuk selalu tersenyum agar memancing kebahagiaanmu. You can do it! Semua orang berhak bahagia, begitu pula kamu. Lupakan kesedihanmu dan tersenyumlah.

Stop Membandingkan Diri Kamu dengan Orang Lain

Membandingkan diri sendiri dengan orang lain suatu hal yang biasa di kehidupan kita sehari -- hari karena pada dasarnya manusia mempunyai rasa kompetisi yang wajar dimiliki orang semua orang. Namun bila kamu membandingkan diri kamu berlebihan dan membuat kamu insecure, maka hentikanlah! 

Karena semua orang mempunyai porsinya masing -- masing! Semua orang mempunyai kelebihannya masing -- masing! Jangan sampe kamu insecure berujung tidak menghargai diri kamu sendiri loh! Syukuri apa yang ada, selalu tersenyum, dan percaya bahwa saat waktunya nanti kamu pasti bisa!

Terima Kekuranganmu dan Maafkan Dirimu Sendiri

Manusia tidak ada yang sempurna. Semua mempunyai kekurangan dan kelebihan masing -- masing. Terimalah kekurangan yang kamu miliki, maafkan diri kamu atas kekuranganmu itu. Semua orang mempunyai kekurangan jangan kamu menghakimi diri kamu sendiri atas kekuranganmu itu. Fokuslah pada kelebihanmu, gali potensimu dengan sebaik mungkin, serta carilah cara agar kekurangan dapat menjadi kelebihan untukmu.

Proses rasa Takutmu

Rasa cemas, khawatir, takut, gelisah pasti semua merasakan. Tapi jangan sampai rasa takutmu menghambat langkahmu. Proses rasa takutmu menjadi lebih terkendali. Tantangan terbesar hidup bukan mengalahkan orang lain, namun bagaimana kamu dapat mengontrol diri kamu sendiri. Begitu pula dengan memproses rasa takut. 

Bila kamu dapat memproses rasa takutmu, mengontrol rasa takutmu, maka hidupmu akan jadi lebih baik. Setelahnya coba kamu berbicara dengan diri sendiri dan mengevaluasinya agar bisa menjadi lebih baik. Cara hidup bahagia adalah dengan terbuka pada diri sendiri sehingga dapat membantu kamu menjadi lebih baik.

Percayalah pada Dirimu

Sering kali kita meragukan diri kita akan beberapa hal, bahkan sering kali kita meragukan diri kita akan memilih suatu keputusan. Sebenarnya, yang terbaik untuk kita adalah diri kita sendiri loh! Oleh karena itu, cobalah untuk lebih mencintai diri kamu sendiri, berikan kepercayaan pada dirimu sendiri. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun