Mohon tunggu...
Pical Gadi
Pical Gadi Mohon Tunggu... Administrasi - Karyawan Swasta

Lebih sering mengisi kanal fiksi | People Empowerment Activist | Phlegmatis-Damai| twitter: @picalg | picalg.blogspot.com | planet-fiksi.blogspot.com

Selanjutnya

Tutup

Puisi Artikel Utama

Puisi: Jadilah Embun, Jadilah Matahari

10 Mei 2023   20:32 Diperbarui: 1 Juni 2023   00:19 328
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi gambar embun di pagi hari dari dokumen pribadi

Jika sedang sedih
jadilah seperti embun yang mengalir dari langit
jatuh ke tepi lembah
daun, rerumputan
atap rumah
atau melayang-layang di atas bentala
dan dikecup dinginnya bayu
hingga jadi kabut di relung-relung pagi.

Lalu jika ingin kabut segera pergi
jadilah matahari
yang merentangkan sulur-sulur cahayanya ke seluruh penjuru.
Hangat dan bahagia.

Atau
kamu bisa tetap jadi diri sendiri
sedih, senang, bahagia, berlari, tertatih
sebagai diri sendiri.
Aku suka.

---

kota daeng, 10 mei 2023

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun