Mohon tunggu...
Supriyanti
Supriyanti Mohon Tunggu... Penulis - Penulis Lepas

Lulusan S1 Matematika (Murni). Suka puisi. Penyuka tetumbuhan dan pengagum bunga. Senang ngobrol dengan Liz

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Ma, Apakah Nanti akan Jadi Bintang?

1 September 2022   08:24 Diperbarui: 1 September 2022   08:33 323
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

"apakah nanti kita akan melayang, Ma,

macam bintang-bintang di sana?

itu yang paling bercahaya, kakak, kan?"

tanya seorang perempuan

kepada ibunya sembari mengepung

angkasa dengan jari telunjuk


angin menerbangkan rambut-rambut

Baca juga: Ada yang Berkunjung

yang dibiarkan malam itu

tergerai dan membelai

alis, kelopak mata, sampai pipi

yang pernah basah sewaktu

kepergian perempuan lain

yang persis dengannya meski

dia yakin sungai-sungai

yang mengalir dari jemarinya,

lanjut pergelangan tangan

kemudian siku dan akhirnya

menuju jantung lebih hangat

serta membara macam air

yang menganaksungai

terus bermuara di hilir bibir:

asin

dan dia ingat pelajaran fisika

tentang proses pembuatan

hujan dari air laut yang asin

oleh panas matahari:

ah, mirip sekali dengan air asin

yang diproduksi oleh matanya

"Ma, kalau semua orang sudah

jadi bintang, apakah bumi menjelma

rumah hantu seprti di film-film?

penuh kenangan dan tak pernah tenang?"

si ibu tetap diam dan hanya

mengelus lembut pucuk kepala 

perempuan itu

Semarang, 01 September 2022 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun