Kata "toleransi" berasal dari bahasa Latin "tolerare" yang berarti sabar dan menahan diri.
Toleransi adalah sikap saling menghargai, menghormati, dan menerima perbedaan antara individu atau kelompok dalam hal keyakinan, pendapat, atau kepercayaan.
Ada empat unsur toleransi yaitu:
1. Memberikan Kebebasan atau Kemerdekaan
Setiap orang mempunyai kemerdekaan untuk berpikir juga memilih agama dan kepercayaannya. Kebebasan itu harus dijamin oleh negara.
2. Mengakui Hak Setiap Orang
Hak setiap orang untuk menentukan perilaku harus diakui asal tidak mengganggu hak orang lain.Â
3. Menghormati Keyakinan Orang Lain
Keyakinan orang lain harus dihormati. Setiap orang memiliki hak atas keyakinan diri sendiri.Â
4. Saling Mengerti
Saling mengerti dan menghormati sangat penting untuk menciptakan toleransi.