Mohon tunggu...
S Eleftheria
S Eleftheria Mohon Tunggu... Lainnya - Penikmat Literasi

***NOMINEE BEST IN FICTION 2023*** --- Baginya, membaca adalah hobby dan menulis adalah passion. Penyuka hitam dan putih ini gemar membaca tulisan apa pun yang dirasanya perlu untuk dibaca dan menulis tema apa pun yang dianggapnya menarik untuk ditulis. Ungkapan favoritnya, yaitu "Et ipsa scientia potestas est" atau "Pengetahuan itu sendiri adalah kekuatan", yang dipaparkan oleh Francis Bacon (1561-1626), salah seorang filsuf Jerman di abad pertengahan.

Selanjutnya

Tutup

Healthy Artikel Utama

Susah Tidur yang Menyebalkan, Bagaimana Mengatasinya?

6 Desember 2022   13:37 Diperbarui: 8 Desember 2022   00:32 335
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi sulit tidur di malam hari dan cara mengatasinya. Sumber: Pexels/cottonbro via Kompas.com

Makanan yang kita makan sebelum tidur dapat memengaruhi tidur kita. Misalnya, penelitian telah menunjukkan bahwa makanan tinggi karbohidrat dapat mengganggu istirahat malam yang baik.

Penelitian juga menyimpulkan bahwa meskipun diet tinggi karbohidrat dapat membuat kita tertidur lebih cepat, itu tidak akan menjadikan tidur kita nyenyak. Sebaliknya, makan makanan berlemak tinggi akan membuat kita tidur lebih nyenyak.

Jika kita ingin tetap menyantap makanan tinggi karbohidrat unuk makan malam, sebaiknya makanlah setidaknya empat jam sebelum tidur agar tubuh kita memiliki waktu untuk mencernanya.

Atur Strategi Tidur Siang

Memang, ada beberapa manfaat utama untuk tidur siang selama dua puluh menit, tetapi tidak semua orang nyaman melakukan tidur siang.

Faktanya, tidur siang pada "waktu yang salah" dapat memengaruhi kualitas tidur kita dan justru membuat kita sulit tertidur atau sulit tidur nyenyak sepanjang malam.

Kita disarankan untuk membatasi tidur siang sepuluh hingga tiga puluh menit untuk keterjagaan jangka pendek dan peningkatan kinerja. Tidur siang sebentar, misalnya dalam perjalanan ke tempat kerja di pagi hari (jika menggunakan transportasi umum), atau tidur siang dikantor dapat bermanfaat untuk memulihkan keterjagaan mata.

Jika kita tidur siang terlalu lama, hal itu dapat merusak pola tidur alami kita dan berpeluang mengalami inersia tidur---yang ditandai dengan rasa grogi dan diorientasi jangka pendek.

Singkirkan Elektronik

Menggunakan perangkat elektronik pada larut malam sangat buruk untuk tidur. Menonton televisi atau menggunakan ponsel dapat mempersulit kita untuk tertidur.

Agar lebih mudah untuk rileks dan tertidur, sebaiknya matikan televisi dan singkirkan perangkat elektronik dengan layar terang sebelum kita tidur.

Mandi Air Hangat

Melakukan ritual santai sebelum tidur, seperti mandi air hangat, dapat membantu kita cepat tertidur.

Penelitian telah menunjukkan mandi atau mandi air panas dapat mendorong tubuh kita mengantuk dan ingin tidur. Kehangatan meningkatkan suhu tubuh internal kita. Saat kita keluar, suhu tubuh pun turun secara signifikan. Ini menyesuaikan penurunan suhu alami tubuh kita saat tertidur dan memberi sinyal bahwa sudah waktunya tidur

Turunkan Suhu Ruangan

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun