Mohon tunggu...
Tety Polmasari
Tety Polmasari Mohon Tunggu... Lainnya - ibu rumah tangga biasa dengan 3 dara cantik yang beranjak remaja
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

kerja keras, kerja cerdas, kerja ikhlas, insyaallah tidak akan mengecewakan...

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Cermin

29 November 2020   09:25 Diperbarui: 29 November 2020   09:37 151
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

lihatlah cermin itu, nak. kau akan temukan cahaya, saat gelap menghinggapi hati, jiwa yang kesepian, ia akan menyentuh hatimu, dan kau akan merasakan kehangatannya.

lihatlah cermin itu, nak. aku berikan bukan untukmu bersolek, merias wajahmu dengan banyak warna, ah itu tak penting bagiku, karena dari cerminlah kau perlu bercermin.

lihatlah cermin itu, nak. jika hatimu sedih, masih ada yang lebih sedih darimu, bila kau merasa susah, ada yang lebih susah darimu, jika kau bercermin, hatimu akan tenang.

lihatlah cermin itu, nak. kupersembahkan untukmu, ini hadiah teristimewa buatmu, di saat usiamu bertambah di hari ini, ya inilah cermin kehidupan.

lihatlah cermin itu, nak. darinya kau akan belajar banyak bersyukur, menjadi orang rendah hati, tak banyak berkeluh kesah, karena kebahagiaanmu terletak di hatimu.

lihatlah cermin itu, nak. ada cermin diri di sana, sering-seringlah bercakap dengan jiwamu, kau akan dengarkan kejujuran, yang tak akan bisa manipulasi hatimu.

*Kepada anakku, Fattaliyati Dhikra, yang kini berusia 9 tahun

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun