Mohon tunggu...
Kusworo
Kusworo Mohon Tunggu... Wiraswasta - Penjelajah Bumi Allah Azza wa Jalla Yang Maha Luas Dan Indah

Pecinta Dan Penikmat Perjalanan Sambil Mentadaburi Alam Ciptaan Allah Swt

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Al Quran Sahabatku

17 Januari 2022   05:00 Diperbarui: 17 Januari 2022   05:52 1599
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Al-Quran; Imam (Pemimpin), Cahaya, Petunjuk Dan Rahmat Dalam Kehidupanku | Madaninews-Modifbymyself.

Mereka digiring berombongan, sehingga saat mereka tiba di pintu neraka, mereka ditanya penjaga neraka, "...Apakah belum pernah ada orang  yang datang memberi peringatan kepadamu (di dunia)? -- Mereka menjawab, "Benar, sungguh, seorang pemberi peringatan telah datang kepada kami, tetapi kami mendustakan(nya) dan kami katakan, "Allah tidak menurunkan sesuatu apapun, kamu sebenarnya di dalam kesesatan yang besar. -- Dan mereka berkata, "Sekiranya (dahulu) kami mendengarkan atau memikirkan (peringat itu) tentulah kami tidak termasuk penghuni neraka yang menyala-nyala." Q.S. (67) Al-Mulk : 8-10.

Lalu dikatakan (kepada orang-orang kafir itu): "Masukilah pintu-pintu neraka Jahannam itu, sedang kamu kekal di dalamnya". Maka neraka jahannam inilah seburuk-buruk tempat bagi orang-orang yang menyombongkan diri.

Dengan ridho-Nya manusia yang dimuliakan, diberi ketatapan akhir yang baik mereka diberikan kenikmatan Surga sesuai tingkatan amalnya; mereka dijauhkan dari neraka dan tak mendengar sedikitpun dahsyatnya api neraka; tidak disusahkan oleh kedahsyatan besar yang terjadi pada hari kiamat; dan mereka disambut para malaikat.

Semua dikisahkan sahabatku, sahabat semua mukmin yang bertakwa, Al-Quran Nur Karim dalam Q.S.(21) Al-Anbiya : 101-103, "Sungguh, sejak dahulu bagi orang-orang yang telah ada (ketetapan) yang baik dari Kami, mereka itu akan dijauhkan (dari neraka).   -- Mereka tidak mendengar desisnya (api neraka) dan mereka kekal dalam (menikmati) semua yang mereka inginkan. -- Kejutan yang dahsyat tidak membuat mereka merasa sedih dan para malaikat akan menyambut mereka (dengan ucapan), "Inilah harimu yang telah dijanjikan."

Dan orang-orang yang bertaqwa kepada Tuhannya diantar ke dalam surga berombongan . Sehingga apabila mereka sampai kepadanya (surga) dan pintu-pintunya telah dibukakan, penjaga-penjaganya berkata kepada mereka, "Kesejahteraan (dilimpahkan) atasmu, berbahagialah kamu! Maka masuklah kamu kekal di dalamnya"

Dan mereka berkata: "Segala puji bagi Allah yang telah memenuhi janji-Nya kepada kami dan telah memberikan tempat ini kepada kami sedang kami (diperkenankan) menempati surga di mana saja yang kami kehendaki." Maka (surga itulah) sebaik-baik balasan bagi orang-orang yang beramal" (Q.S. (39) Az-Zumar : 73-74)

Inilah tahapan kehidupan ku, tahapan kehidupan manusia, yang dimulai dari Alam Ruh lalu masuk ke alam Rahim; lahir di alam dunia lalu menunggu di alam kubur/barzah; dibangkitkan di alam padang mahsyar dalam proses pengadilan Allah; dan ditetapkan dengan ridho Allah ke Surga bagi mereka yang bertakwa dan neraka untuk mereka yang ingkar akan semua firman-firmannya. Alam terakhir yang kekal selamanya.

Karenanya selama kita masih ada di alam dunia, jadikan Al-Quran sahabat kita; sahabat yang memberi tuntunan menuju jalan Allah. Jadikan Al-Quran sebagai pemimpin, cahaya petunjuk  dan rahmat dalamkehidupan kita dan jadikan doa, "Ya Allah, rahmatilah aku dengan Al-Quran. Jadikan ia sebagai pemimpin, cahaya, petunjuk, dan rahmat bagiku. Ya Allah, ingatkanlah aku atas apa yang terlupakan darinya. Ajari aku atas apa yang belum tahu darinya. Berikanlah aku kemampuan membacanya sepanjang malam dan diujung siang. Jadiakanlah ia sebagai pembelaku, wahai tuhan semesta alam." sebagai doa kita setiap saat.

In syaa Allah, Aku dan Sahabatku, sahabat manusia yang bertakwa, Al-Quran Nur Karim, mendapat ridho Allah berada di Surga Firdaus, alam terakhirku yang kekal abadi selamanya. Allahuma aamiin Ya Mujibassailin.

 

Jkt/Ksw/16012022/39

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
  8. 8
  9. 9
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun