Mohon tunggu...
Widiyatmoko
Widiyatmoko Mohon Tunggu... Wiraswasta - Aviation Enthusiast | Aerophile | Responsible Traveler

Penggemar pesawat berbagai jenis dan pengoperasiannya serta perkembangannya melalui membaca. Airport of Birth : HLP Current Airport : DPS

Selanjutnya

Tutup

Money Pilihan

Maskapai Pasca Pandemi

10 Januari 2023   12:02 Diperbarui: 10 Januari 2023   12:29 590
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi pesawat airliner (foto: pxhere.com)

Akhir pandemi bagi sektor maskapai komersial yang melakukan penerbangan regiuler berarti reaktivitasi, baik itu mengembalikan pesawat ke operasional maupun rute dan frekwensi penerbangan, namun apakah cukup dengan reaktivitasi pada armada dan rute penerbangan ?

Pada maskapai yang terhantam cukup signifikan selama pandemi, pengurangan armada dan rute penerbangan bisa menjadi hal pertama yang terindentifikasi saat akan melakukan reaktivitasi, maskapai tidak lagi dalam kondisi dan keadaan yang sama dengan sebelum pandemi.

Armada berkurang yang dapat menyebabkan berkurangnya kemampuan armada dalam melayani rute rute yang sedbelumnya dilayani, begitu pula jumlah staf baik darat dan udara dan lainnya yang memperlancar operasional armada.

Sehingga reaktiviasi sepertinya membutuhkan langkah langkah yang mungkin dapat membantu proses reakriviasi tersebut.

Reshaping dan Reevaluating

Langkah langkah tersebut bisa berupa reshaping dan reevaluating sebagai langkah yang bisa dilakukan dengan reactivation pasca pandemi, karena kedua langkah ini dapat mengenali kondisi dan keadaan yang maskapai hadapi saat reaktivasi kegiatannya.

Reshaping disini dapat berarti merubah taget market maskapai, misalnya jika dahulu sebelum pandemi target market utamanya adalah corporate yang melakukan perjalanan dinas dengan frekwensi yang tinggi sedangkan kini ada kecenderungan para pelanggan corporate nya untuk lebih mengefektifkan pertemuan daring maka ini akan menjadi tantangan yang cukup berat bagi maskapai untuk reaktivasi dalam hal mengisi kursi kursi yang mungkin berkurang dibandingkan sebelum pandemi.

Pelanggan corporate ini bisa pebisnis dan juga para pekerja pemerintahan (public servants) yang dahulu sering melakukan perjalanan dinas.

Bagaimana pergeseran target market tersebut dilakukan serta pada pasar mana yang menjadi target barunya apakah pada pasar pelaku perjalanan wisata atau pelaku perjalanan untuk keperluan lainnya (pulang kampung, mengunjungi keluarga dan lainnya).

Reshaping juga bisa berarti memaksimalkan utilisasi pesawat yang tersisa sehingga dapat dialihkan ke rute penerbangan yang berkurang atau justru dihapuskan akibat pesawat yang biasa melayani rute tersebut sudah dikembalikan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun