Ibu : Aneh gimana?
Arin : Rasanya kayak ada yang ngeliatin terus. Tapi pas aku cek, gak ada siapa-siapa.
Ibu : Udah, jangan pikirin yang macem-macem. Kamu kecapean aja kali.
Arin : Mungkin. Tapi...
Kalimat terakhir itu tidak terkirim.
Kau gulir layar ponselnya, mencari-cari apa saja yang dapat menjadi informasi yang bisa kau peroleh untuk mengetahui siapa pemilik ponsel itu. Kau dapatkan sesuatu. Ada pesan dari teman-temannya, menanyakan keberadaannya. Tidak ada balasan. Terakhir online: 5 Maret 2025, pukul 23:47.
Hari ini 7 Oktober. Lebih dari enam bulan.
Dada kau sesak, napas kau tidak beraturan, sedangkan adrenalin kau memaksa jari telunjuk kau yang kurus itu membuka aplikasi penjelajah, lalu mengetik "Arin Curug Cijalu hilang."
Hasil penelusuran pertama membuat napas kau tercekat di tenggorokan.
"Mahasiswi Ditemukan Tewas di Curug Cijalu - Diduga Terpeleset Saat Berswafoto Sendirian."
Tanggal berita, 10 Maret 2025.