Mohon tunggu...
Inspirasiana
Inspirasiana Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Kompasianer Peduli Edukasi.

Kami mendukung taman baca di Soa NTT dan Boyolali. KRewards sepenuhnya untuk dukung cita-cita literasi. Untuk donasi naskah, buku, dan dana silakan hubungi: donasibukuina@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Dunia Sudah Tahu Siapa Kamu dan Aku

14 September 2021   09:26 Diperbarui: 14 September 2021   09:38 336
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Jadilah tidak tahu apa-apa, maka akan semakin banyak tahu

Semakin banyak tahu, jadilah apa-apa tidak tahu. 

Banyak tahu, jadi sok tahu semua serba tahu 

Padahal belum tentu semua tahu 

Sok tahu tandanya tidak banyak tahu

Jadi, tidak perlu malu bila memang tidak tahu apa yang perlu tahu 


Bila memang tidak tahu asal mau mencari tahu 

Maka apa yang  tidak tahu akan menjadi tahu 

Yang perlu tahu memang seharusnya tahu

Agar menjadi banyak tahu 

Bukan soal banyak atau sedikit tahu

Yang utama mau belajar tahu 

Belajar tahu agar semakin berilmu

Semakin berilmu agar menjadi tahu malu 

Tahu malu tandanya orang berilmu

Karena di dunia ini banyak orang yang apa-apa tahu, tetapi tidak berilmu 

Tak heran sehingga tidak tahu malu 

Sering-sering bikin malu menunjukkan diri seakan yang paling tahu 

Ternyata ilmu hanya seujung kuku 

Hanya omong kosong yang tahu 

Saya atau kamu orang itu? 

Berani mengaku? 

Malu? 

Tidak berani mengaku dan merasa malu? 

Ah, semua dunia sudah tahu

Siapa kamu dan aku  

@cermindiri 14 September 2021 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun