Mohon tunggu...
Bambang Suwarno
Bambang Suwarno Mohon Tunggu... Pemuka Agama - Mencintai Tuhan & sesama. Salah satunya lewat untaian kata-kata.

Pendeta Gereja Baptis Indonesia - Palangkaraya Alamat Rumah: Jl. Raden Saleh III /02, Palangkaraya No. HP = 081349180040

Selanjutnya

Tutup

Cerpen Pilihan

Sadisme Doa Irma

9 Maret 2021   07:17 Diperbarui: 9 Maret 2021   07:27 261
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Cerpen. Sumber ilustrasi: Unsplash

"Apa dia juga mencintaimu?" sela Irma.

"Jangankan mencintaiku, tertarik pun tidak. Ia pernah bilang, cowok idamannya haruslah seorang yang bener-bener cinta Kristus. Angel baru akan pertimbangkan cintaku, sesudah aku mulai cinta Tuhan."

Sesuatu yang mustahil bisa ia lakukan. Karena sejak kecil Boby adalah seorang penghina Kristus. Ia menilai Yesus itu adalah manusia yang ngayawara, utopis dan muluk-muluk. Dilahirkan dan dibesarkan dalam keluarga miskin, tapi begitu tampil ke masyarakat sombongnya bukan main. Salah satu contohnya, Yesus ingin menjadikan semua bangsa murid-Nya.

Akan tetapi, karena waktu itu Boby sangat mencintai Angelika, maka ia kepingin banget memenuhi kriteria yang ditetapkannya. Yaitu mengubah diri dari seorang penghina, menjadi pecinta Kristus. Tapi caranya bagaimana?

Angel memberi saran padanya agar ia harus setia ke gereja. Harus mulai banyak belajar Alkitab tentang Sang Juruselamat. Baik sekali kalau bisa belajar langsung pada para pendeta. Harus juga mau baca buku-buku teologi. Angel pun memijami beberapa buku yang bagus padanya. Dan hasilnya, hanya dalam waktu setahun lebih, pengenalannya akan Kristus sudah lumayan bagus. Sudah banyak mengubah persepsi negatifnya tentang Yesus menjadi persepsi positif.

"Salah satu contohnya apa?" tanya Irma.

"Ya seperti yang kubilang tadi. Yesus kan ingin menjadikan semua bangsa itu murid-Nya? Dahulu, itu kuanggap sebagai keinginan yang ngayawara, utopis dan muluk-muluk. Bukankah orang-orang sebangsa-Nya sendiri yang waktu itu menolak Dia? Bagaimana mungkin bangsa-bangsa lain mau jadi murid-Nya?"

"Tapi setelah kupelajari secara serius kisah hidup-Nya, akhirnya aku harus mengakui. Bahwa  Yesus Kristuslah Guru Yang Paling Agung. Dia tidak hanya piawai mengajarkan kebenaran. Namun Ia sendiri adalah kebenaran atau Yang Mahabenar."

"Beliau bukan hanya perintahkan para murid-Nya untuk saling mengasihi, tapi Dia sendiri telah mendemonstrasikan cinta yang termulia. Cinta yang penuh pengorbanan. Kasih yang mengampuni, menebus dan menyelamatkan. Beliau tidak saja fasih mengajarkan surga, tapi Dialah satu-satunya Rabi yang berkuasa memberikan surga. Dia datang dari surga dan kembali lagi ke surga. Adakah guru lain yang seperti Dia? Makanya wajar jika Ia pengin jadikan semua bangsa murid-Nya" jelas Boby bersemangat.

"Jadi kamu sudah bener-bener rela jadi murid-Nya ya sekarang?"

"Bukan cuma murid, tapi aku sudah jadi abdi-Nya. Dan yang absolutely tak bisa disangkal adalah fakta, bahwa sekarang ini jumlah para murid atau pengikut-Nya adalah yang paling besar di muka bumi ini."

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
Mohon tunggu...

Lihat Konten Cerpen Selengkapnya
Lihat Cerpen Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun