Mohon tunggu...
Muhammad Yusuf Fajriansyah
Muhammad Yusuf Fajriansyah Mohon Tunggu... Mahasiswa - Sarjana Psikologi

Universitas Mercu Buana Yogyakarta

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

KKN-PPM UMBY Gelar Workshop Pengembangan Pariwisata Guna Optimalisasi Potensi dan Ekonomi di Dusun Ngampon

24 Agustus 2021   19:45 Diperbarui: 24 Agustus 2021   19:54 135
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dusun Ngampon merupakan dusun yang terletak di desa sitimulyo, kecamatan piyungan, kabupaten Bantul, dimana dusun tersebut memiliki potensi wisata jembatan gantung dan ekonomi kreatif. Berhubungan dengan hal tersebut tim KKN-PPM UMBY kelompok 29 terdorong untuk menjadikan hal tersebut sebagai salah satu program kerja sehingga mengadakan workshop mengenai Akselerasi ekowisata, lingkungan, dan budaya. 

Pembuatan wisata Jembatan Ngampon sempat tertunda karena dampak dari Pandemi Covid-19. Warga Ngampon sudah membuat gazebo, tempat duduk dari bambu, kamar mandi, dan mushola untuk para pengunjung. Tetapi hal tersebut tertunda karena efek dari Pandemi.

Tim Kuliah Kerja Nyata - Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat (KKN-PPM) kelompok 29 Universitas Mercu Buana Yogyakarta menggelar workshop pengembangan pariwisata  dengan tema “Akselerasi Ekowisata, Lingkungan dan budaya” Di dusun Ngampon pada Minggu (22/8). 

Workshop ini dilakukan dengan tujuan untuk membangkitkan dan menindaklanjuti keinginan kepala dukuh dan warga setempat untuk pemulihan kembali wisata jembatan gantung,  serta langkah reaktivasi ekonomi  yang terdampak pandemi covid-19 didusun ngampon

Selain itu juga untuk pemanfaatan potensi yang dimiliki oleh dusun Ngampon baik itu sumber daya alam maupun sumber daya manusia. Dengan adanya workshop ini diharapkan dapat mengoptimalkan dan mampu memberikan pengetahuan tentang ekowisata kepada warga setempat.


Azfa Mutiara Ahmad Pabulo, SE.,MEK sebagai pembicara memaparkan tentang maksud, tujuan, dan manfaat diadakannya workshop pengembangan pariwisata jembatan ngampon, Dosen Fakultas Ekonomi Universtias Mercu Buana Yogyakarta ini juga menjelaskan tentang strategi yang dapat dilakukan dalam pemanfaatan potensi sumber daya, memiliki pasar dan peluang yang besar, serta memberikan pelatihan cara membuat NIB bagi pelaku UMKM.

Berdasarkan hasil analisis mahasiswa tentang potensi yang dapat dikembangkan, dusun Ngampon memiliki potensi sumber daya alam dan manusia terutama pada bidang UMKM dan kreatifitas Berupa Jembatan Gantung dan Kali Opak yang dapat dikembangkan secara optimal dalam bentuk wisata alam, dan hal lainnya seperti budaya, kerajinan, warung soto, dan lain sebagainya. 

Dan dari analisis tersebut maka disarankan untuk produk  yang dapat dikembangkan adalah UMKM jenis produk olahan rumahan dengan memanfaatkan Sumber daya alam dan sumber daya manusia, lingkungan dan budaya, sebagai upaya optimalisasi pengembangan ekowisata.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun