Mohon tunggu...
Rosmani Huang
Rosmani Huang Mohon Tunggu... Karyawan swasta - Karyawan Swasta

Enjoy this life with positive thinking

Selanjutnya

Tutup

Trip Artikel Utama

Cantiknya Pesona Bawah Laut di Sabang

3 Desember 2018   06:20 Diperbarui: 8 Juli 2020   12:20 1995
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Menu makan siang di Pulau Rubiah (Dok pribadi)

Tetapi terdapat beberapa warung makanan dan minuman serta sebuah penginapan yang ukurannya sangat kecil, hanya tersedia 2 kamar saja.

Begitu sampai di Pulau Rubiah, kami menunggu sebentar tour guide kami yang menyediakan mie rebus yang dimasukkan ke plastik dan dilubangi diujungnya. Ternyata tujuannya untuk memancing ikan mendekat pada saat foto underwater.

Dan lihatlah betapa banyaknya ikan yang mendekat karena dikasih makan mie rebus tersebut. Ikan-ikan di sini ternyata jinak-jinak dan tidak takut terbukti dengan banyaknya ikan hias yang berkerumun di tempat kami.

Ikan hias yang ada di Pulau Rubiah (dok pribadi)
Ikan hias yang ada di Pulau Rubiah (dok pribadi)
Snorkeling di Pulau Rubiah (Dok pribadi)
Snorkeling di Pulau Rubiah (Dok pribadi)
Setelah jam 12.00 kami pun beranjak naik untuk menikmati makan siang. Berikut menu makan siang kami: ikan bakar, kangkung, sate gurita, tempe & emping dengan semangka sebagai pencuci mulut. Karena lapar tidak pakai lama, makanan tersebut langsung ludes.

Makan siang di Pulau Rubiah (dok pribadi)
Makan siang di Pulau Rubiah (dok pribadi)
Menu makan siang di Pulau Rubiah (Dok pribadi)
Menu makan siang di Pulau Rubiah (Dok pribadi)
Sate gurita (dok pribadi)
Sate gurita (dok pribadi)
Habis makan siang, kami pun melanjutkan perjalanan dari pulau Rubiah ke pulau lain yang letaknya tidak begitu jauh dari pulau Rubiah. Terumbu karang di sini masih bagus dan tidak rusak seperti yang ada di pulau Rubiah. Berikut beberapa terumbu karang yang sempat terekam kamera. 

Terumbu karang ini bukan diambil dari satu tempat saja, tetapi dari beberapa tempat, karena kami sempat naik turun perahu untuk snorkeling menikmati ikan hias dan terumbu karang di tempat yang ditentukan oleh tour guide.


Tempat-tempat yang kami datangin tersebut ombaknya tidak terlalu besar, malah terkesan tenang sehingga tidak terlalu capek berenangnya. Tempatnya masih sekitaran pulau Rubiah. 

Tetapi nama pulaunya sudah berbeda. Saya sempat menanyakan ke bapak yang menggemudikan perahu, hanya saya sudah lupa nama-nama pulaunya :)

Coral piring (dok pribadi)
Coral piring (dok pribadi)
Terumbu karang (dok pribadi)
Terumbu karang (dok pribadi)
Terumbu karang (dok pribadi)
Terumbu karang (dok pribadi)
Terumbu Karang (dok pribadi)
Terumbu Karang (dok pribadi)
Sekitar jam 15.00 kami pun pulang, karena teman kami ada yang sudah kedinginan. Masih ada 2 tempat yang tidak kami datangi, salah satunya adalah tempat yang ada ikan nemonya. 

Tetapi jujur saya sudah cukup senang dan puas snorkeling di sini, melihat terumbu karang yang masih asri dan bagus serta ikan-ikan hias yang jinak disini. 

Sungguh tak henti-hentinya mengucap syukur atas karunia Tuhan yang sangat luar biasa ini. Bagi pencinta wisata bahari, pulau Rubiah dan sekitarnya ini sangat saya rekomendasikan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun