Mohon tunggu...
Sinto
Sinto Mohon Tunggu... Penegak Hukum - Journalist

Journalism Is The First Rough draft of history Philip Graham

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Begini Seharusnya Peran Mahasiswa Menuju Indonesia sebagai Poros Maritim Dunia

4 Maret 2019   00:08 Diperbarui: 4 Maret 2019   00:22 2381
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Masyarakat pesisir memiliki risiko tinggi yang rentan terhadap kesehatan termasuk nelayan, sehingga perlu adanya perhatian khusus dalam upaya pembangunan kesehatan. Data hasil penelitian Kementrian Kesehatan pada 2006 mengenai penyakit dan kecelakaan yang terjadi pada nelayan dan penyelam tradisional, menyebutkan bahwa terdapat sejumlah nelayan yang menderita nyeri persendian dan gangguan pendengaran ringan sampai tuli.

Untuk meningkatkan kesehatan masyarakat guna mewujudkan sumber daya manusia yang berkualitas, perlu adanya peran mahasiswa dalam pencapaiannya. Mahasiswa harus bergerak dengan melakukan aksi nyata. Beberapa hal yang dapat dilakukan mahasiswa dalam perwujudannya yaitu dengan melakukan penyuluhan mengenai pentingnya pola hidup bersih dan sehat, dan juga perlu adanya pengetahuan mengenai perbaikan gizi, sanitasi dasar, dan penyediaan air bersih serta harus dilakukan pemberdayaan pada masyarakat di daerah pesisir tersebut.

Bisa dimulai dari keamanan dalam bekerja, yaitu adanya alat-alat perlindungan untuk kesehatan kerjanya. Kebanyakan dari para nelayan pergi bekerja dini hari tanpa memakai pakaian yang khusus, yang bisa melindungi dari dingin dan badai. Selanjutnya yaitu layanan kesehatan puskesmas atau puskesmas pembantu, perlu adanya pemeriksaan jentik-jentik, posyandu, dan kegiatan hidup sehat yang lain. Dengan demikian, dapat meningkatkan derajat kesehatan para nelayan itu sendiri maupun keluarganya. Tidak hanya itu, terdapat beberapa upaya yang dapat meningkatkan kesehatan masyarakat dan upaya dalam menanggulanginya yaitu:

Pertama, dengan melakukan peningkatan gizi. Hal ini dapat dilakukan dengan memberi makanan tambahan yang bergizi terutama terhadap anak-anak yang dapat dioptimalkan melalui pemberdayaan posyandu dan kegiatan PKK, dan hal ini bisa dilakukan oleh mahasiswa dengan bekerja sama antara pemerintah dan kader desa atau tokoh penting di daerah tersebut.

Kedua, pelaksanaan imunisasi. Berdasarkan sebuah prinsip pencegahan lebih baik daripada pengobatan, program imunisasi ini memiliki tujuan untuk melindungi tiap anak dari penyakit umum. Hal ini dapat menumbuhkan sumberdaya manusia yang berkualitas karena tidak mudah rentan terhadap penyakit.

Ketiga yaitu menyediakan pelayanan kesehatan gratis. Mahasiswa dan pemerintah bisa bekerjasama untuk mengadakan pemeriksaan kesehatan secara gratis.

Permasalahan kesehatan di daerah pesisir masih menjamur di negeri ini, perlu adanya penanganan lebih lanjut. Maraknya penyakit yang disebabkan akibat perilaku yang tidak sehat masih menjadi persoalan yang mendasar. Adanya upaya-upaya diatas dirasa cukup efektif sebagai sarana dalam meningkatkan kesehatan masyarakat pesisir guna mewujudkan sumberdaya yang berkualitas dan memiliki daya saing. Namun hal utama yang paling mendasar dari segala aspek yaitu kesadaran masing-masing individu. Karena pada dsarnya setiap individu memiliki perilaku yang sudah menjadi kebiasaan dan mendasar. Disinilah tugas generasi muda yakni para mahasiswa Indonesia untuk melakukan aksi nyata dan bergerak untuk lebih baik.

Para mahasiswa harus  bisa berguna untuk berbagai aspek kehidupan. Karena generasi muda Indonesia merupakan pioner bangsa menuju kesejahteraan. Generasi muda Insonesia harus mengambil peran aktif dan masalah -- masalah yang dihadapi bangsa. Karena generasi muda adalah cerminan dari suatu bangsa. Baik dan buruknya suatu negara dapat dilihat dari kualitas generasi mudanya. Oleh karena itu, sebagai seorang mahasiswa kita harus memiliki jiwa mengabdi dan harus memiliki ide -- ide yang dapat menyelesaikan permasalahan secara efektif.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun