Mohon tunggu...
Riana Dewie
Riana Dewie Mohon Tunggu... Freelancer - Content Creator

Simple, Faithful dan Candid

Selanjutnya

Tutup

Travel Story

Macao, Simbol Wisata Multikultural Bertaraf Internasional

27 Desember 2017   22:43 Diperbarui: 27 Desember 2017   23:56 835
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Finally, buat Anda yang sudah mulai lelah berkeliling, gak ada salahnya cium aroma segar anggur di Museum Wine. Selain disuguhi beragam info sejarah wine, penampakan 28 merk Anggur China dan 1115 anggur Portugis juga dapat dilihat di sini.

2. Wisata Hiburan

Liburan ke Venezia tapi terbangnya ke Asia? Bisa banget kalau mengunjungi The Venetian. Jelajah danau sambil ditemani mas ganteng yang dayung gondola juga bisa, loh :D Selain romantis, beragam hiburan lain seperti Kasino termewah di dunia yang dibangun Sheldon G. Andelson juga bisa dinikmati.

The Venetian Macao (sumber: Pixabay)
The Venetian Macao (sumber: Pixabay)
Ada pula penampakan bangunan megah yang berasal dari es, Fun Ice World. Tempat hiburan berkapasitas 500 pengunjung ini tawarkan wahana Winter Forest, Wonders of the World : "Statue of Liberty, Colosseum, Guia LightHouse, Ice Age, Eiffel Tower, Ice Bar, 'Taj Mahal' dsb dalam suhu -15 Derajat Celcius.

Diajak menikmati pertunjukan 4D bertajuk Dragon Treasure di The Bubble, kisah harta karun yang dijaga naga di bawah laut tentu asyik banget. Yang paling keren adalah saat saya menikmati sensasi guyuran air dari atas serta menyaksikan air mancur menari :D

Live show atraksi di The House of Dancing Water yang diperankan ratusan pemain dari belasan negara juga gak kalah menarik. Kelincahan dalam melakukan akrobat, bermain musik serta scuba diving benar-benar hadirkan performa klimaks. Ada pula kejutan di Nam Van Lake Cybernetic Fountain, pertunjukan laser kelas dunia yang tampak sempurna dengan 86 semburan air yang diwarnai dengan 288 buah lampu sorot.

Macao Tower (sumber: Pixabay)
Macao Tower (sumber: Pixabay)
Masih belum puas? Ingin melihat keindahan Macao dari atas awan? Macao Tower tawarkan wisata uji adrenalin dari ketinggian 338 meter berlantai kaca. Selain berjalan di atasnya, Anda juga ditantang melakukan atraksi Bungee Jumping. Berani? :D

3. Wisata Alam

Yuk menikmati alam Macao dengan segala keindahannya. Ada yang sudah pernah ke Flora Garden? Taman wisata hijau ini dulunya merupakan istana Portugis dan kini disulap menjadi kebun binatang mungil.

Karena saya suka banget sama panda, Macao Giant Panda Pavilion adalah pilihan tepat. Menyenangkan itu saat saya bisa berpelukan dengan Xin Xin dan Kai Kai, panda hadiah dari pemerintah China. 

Ilustrasi Panda (sumber: Pixabay)
Ilustrasi Panda (sumber: Pixabay)
Terakhir, ini peringatan penting! Hati-hati jika kelak Anda mampir ke Lilau Square dan meneguk air dari sumber mata air ini karena dipercaya mengakibatkan susah move on dari Macao :D

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun