Mohon tunggu...
rahmatia nabila
rahmatia nabila Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswi Fakultas Hukum

93 : 3

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Hak untuk Memperoleh Pendidikan yang Layak bagi Generasi Penerus Bangsa

23 April 2022   21:08 Diperbarui: 23 April 2022   21:13 3138
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Apalagi selama 2 tahun terakhir dapat kita ketahui bahwa seluruh dunia terkena pandemic akibat virus covid-19 yang pada akhirnya merubah seluruh aspek kegiatan dan aktivitas dalam negara, termasuk kegiatan pembelajaran yang diselenggarakan dengan menerapkan sistem pembelajaran jarak jauh. Sistem pembelajaran jarak jauh ini dilakukan melalui sistem daring dimana kegiatan belajar mengajar dilaksanakan secara online melalui media digital seperti HP, Laptop dan Komputer. Hal seperti ini tentunya sangat merugikan pelajar di daerah terpencil karena akses penunjang yang terbatas seperti akses listrik, perangkat digital, bahkan internet.

Bahkan berdasarkan hasil survey dari The SMERU Research Institute, hanya 25% siswa yang mempunyai akses untuk mengikuti kegiatan pembelajaran daring. Lalu bagaimana nasib siswa lain? Sangat miris sekali karena kondisi seperti ini tidak hanya terjadi di daerah pelosok saja melainkan juga terjadi di beberapa daerah perkotaan. Hal ini menunjukan kurangnya peran pemerintah untuk memberikan jaminan atas hak-hak warga negara dalam hal ini mendapatkan Pendidikan yang layak. Serta kurangnya kepekaan pemerintah atas pertimbangan sistem pembelajaran pada masa pandemic covid-19 terhadap aspek aspek yang akan menimbulkan ketidakadilan bagi para pelajar dan tenaga didik. Upaya pemerintah untuk pemerataan Pendidikan dan pemenuhan hak atas akses Pendidikan yang layak jelas belum berfungsi secara maksimal dan menyeluruh.

Padahal setiap anak bangsa harus mendapatkan akses Pendidikan yang layak dan merata. Mereka adalah pemimpin di masa depan yang kualitas dirinya tergantung pada kualitas Pendidikan yang ditempuh. Kualitas Pendidikan serta pemerataan akses Pendidikan inilah yang akan menjadi modal dan kunci untuk memajukan bangsa dan negara. Dalam kondisi seperti sekarang yang mengharuskan para siswa untuk belajar menggunakan media digital, pemerintah seharusnya menyiapkan jalan keluar atas masalah masalah diatas seperti menyediakan komputer, laptop, atau hp di sekolah sekolah. Memberikan kuota akses internet, atau memberikan alternatif pembelajaran dengan sistem tatap muka terbatas bagi siswa di daerah terpencil yang tidak memungkinkan untuk menggunakan sistem pembelajaran daring.

Pemerintah sebagai pembuat kebijakan mempunyai pengaruh penting dalam peningkatan Pendidikan yang berkualitas, pemerintah seharusnya lebih fokus dan peka dalam menangani permasalahan Pendidikan di Indonesia. Banyak anak-anak bangsa yang cerdas dan mempunyai potensi besar untuk menjadi pemimpin di masa depan yang harus diasah keterampilan dan kemampuannya melalui kualitas Pendidikan yang baik dan merata hingga ke daerah pelosok dan terpencil. Pemerintah dalam hal ini pemerintah pusat dan daerah seharusnya mengupayakan dengan gentar pembangunan sekolah-sekolah dengan ruang kelas yang nyaman dan fasilitas yang memadai untuk menunjang Pendidikan di daerah pelosok. Jangan hanya berupaya mendukung pembangunan gedung gedung pencakar langit di daerah perkotaan sedangkan masih ada kesenjangan Pendidikan yang memberikan ketidakadilan bagi pelajar di daerah terpencil.

Pemerintah seharusnya memberikan pelatihan bagi tenaga pendidik di daerah terpencil agar memenuhi kualifikasi sebagai tenaga pendidik yang baik dan berkualitas atau bisa juga mendatangkan tenaga pendidik dengan kualitas yang baik dari daerah perkotaan untuk berkontribusi dalam kegiatan pembelajaran di daerah pelosok. Pemerintah bersama para relawan dan masyarakat diharapkan bekerjasama untuk saling membantu berkontribusi dalam pengadaan akses terhadap lokasi lokasi sekolah mulai dari perbaikan jalan, pengadaan transportasi bagi pelajar, pendistirbusian buku dan alat tulis sehingga memberikan kemudahan untuk akses Pendidikan di daerah-daerah terpencil.

Pemerintah sangat diharapkan untuk serius menanggapi berbagai masalah Pendidikan yang menjadi ancaman untuk anak anak bangsa dengan upaya upaya yang nyata, yang tidak hanya diwujudkan dalam bentuk kebijakan atau regulasi saja melainkan diwujudkan dalam bentuk aksi dan tindakan yang tidak memihak orang atau golongan tertentu agar semua anak anak bangsa bisa mendapatkan haknya untuk mengenyam Pendidikan yang layak.

#KampusMerdeka #KampusMengajar

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun