Mohon tunggu...
Pical Gadi
Pical Gadi Mohon Tunggu... Administrasi - Karyawan Swasta

Lebih sering mengisi kanal fiksi | People Empowerment Activist | Phlegmatis-Damai| twitter: @picalg | picalg.blogspot.com | planet-fiksi.blogspot.com

Selanjutnya

Tutup

Cerpen Pilihan

Cerpen: Membunuh Waktu

29 Maret 2023   19:55 Diperbarui: 29 Maret 2023   20:58 279
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gambar oleh Sam Williams dari pixabay.com

Bagaimana caranya membunuh waktu? 

Daya sintasnya luar biasa. Dia selalu mampu hidup kembali sebanyak jumlah pembunuhan yang kamu alamatkan kepadanya. Jika kematiannya dianalogikan seperti sebuah peristiwa kejahatan, dia sudah hafal berbagai modus operandi di luar kepala. Cairan kimia, senjata tajam dan tumpul, ledakan peluru, detonator bom, gas beracun, patah tulang, sambaran petir, kecelakaan lalu lintas, kamu boleh menyebut seribu satu cara untuk mati, dia sudah mengalami itu semua.

Dan... dia selalu bisa hidup kembali.

Jadi dibanding mencari cara-cara lain yang hanya akan berujung sia-sia, apa tidak sebaiknya aku berkawan saja dengannya? 

"Hei, aku masih ada di sini. Masih hidup. Masih segar bugar," ucapnya di ujung sore. Dia berdiri dengan percaya diri. Sedangkan aku duduk di tepi dermaga kayu, memandang bola besar berwarna merah tembaga yang sudah merapat ke tepi samudra. Tapi senja ini masih akan lama. Mungkin kalau aku bisa membuatnya mati sekejap saja, aku bisa membuat malam tahu-tahu sudah di depan mata.

"Kamu tidak tertarik membunuhku seperti yang sudah-sudah?" tanyanya antusias, seolah aku ini kawan lama yang baru bertemu kembali.

Aku menggeleng.

"Percuma saja, bukan? Kamu akan hidup, terus hidup dan terus hidup," sahutku.

Waktu tertawa beberapa saat.

"Itu sudah hakikatku, Kawan. Ayolah. Aku menikmatinya, kok. Mati dan hidup lagi berkali-kali. Apa kamu tidak takut mati pelan-pelan digerogoti jenuh seperti ini? Apalagi kamu masih harus menunggu kekasihmu berhari-hari, berminggu-minggu bahkan berbulan-bulan lamanya."

Aku tidak bisa menyangkalnya. Sama seperti bola besar berwarna tembaga yang tidak bisa menyangkal bintang-bintang yang mulai muncul satu-satu di bibir langit.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Cerpen Selengkapnya
Lihat Cerpen Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun