Mohon tunggu...
Natalis Ransi
Natalis Ransi Mohon Tunggu... Mahasiswa - learn and share

Iman, pengharapan dan kasih...

Selanjutnya

Tutup

Trip

Motivasi Jalan Kaki di Soekarno Hatta International Airport

27 September 2022   19:37 Diperbarui: 27 September 2022   19:46 574
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sekitar pukul 10.15 WITA hari ini pesawat kami terbang dari Bandara Haluoleo Kendari menuju Bandara Internasional Sultan Hasanuddin Makassar untuk selanjutnya melanjutkan perjalan menuju Bandara Soekarno Hatta. Kemudian menuju Bandara Internasional  Jogjakarta sebagai tujuan akhir. Total ada 6 orang teman dalam melakukan perjalanan kali ini.

Terminal 3 Soekarno Hatta adalah tempat kami transit untuk pergantian maskapai. Semula menggunakan Garuda Airline dari Kendari -  Makassar - Soekarno Hatta, selanjutkan kami akan menggunakan maskapai Citilink menuju Jogjakarta.

Terdapat kurang lebih 28  gerbang masuk ke pesawat. Berdasarkan keterangan di tiket, kami akan memasuki pesawat melalui gerbang 15. Jarak antara gerbang kurang lebih 50-an meter.

Sehingga jika ditotal dari awal kami turun dari pesawat di Soekarno Hatta - menuju tempat chek in - lalu gerbang 15, kurang lebih kami menempuh jarak 2000 meter. Itu hitungan salah satu teman.

Pesawat kami untuk perjalanan dari Soekarno Hatta terlambat sekitar 2 jam. Awalnya sesuai jam di tiket kami akan boarding sekitar pukul 15 WIB menjadi pukuul 17 WIB. Waktu dua jam ini akhirnya kami gunakan untuk berdiskusi ringan.

Salah satu topiknya adalah tentang jalan kaki. Aktivitas yang baru saja kami lakukan ini terasa agak berat untuk beberapa dari kami. Sehingga perlu dimotivasi. Kami menemukan salah satu papan informasi  digital yang cukup singkat dan tidak perlu berargumentasi terlalu banyak. Informati tersebut menjelaskan tentang manfaat jalan kaki.

Dipapan informasi digital tersebut tertulis bahwa setiap berjalan sejauh kurang lebih 700 meter dapat membakar kurang lebih 40 kalori. Sehingga hari ini masing-masing dari kami sudah membakar kurang lebih 120 kalori.

Berdasarkan alodokter.com yang menyatakan bahwa pria dewasa dalam sehari perlu mengurangi 500 - 1000 kalori. Itu artinya aktifitas jalan kaki di Soekarno Hata hari ini sudah menyumbang sekitar 10 - 50 persen dari kebutuhan membakar kalori kami masing-masing. 

Salam

Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun