Mohon tunggu...
Sucahya Tjoa
Sucahya Tjoa Mohon Tunggu... Konsultan - Lansia mantan pengusaha dan konsultan teknik aviasi, waktu senggang gemar tulis menulis. http://sucahyatjoa.blogspot.co.id/

Lansia mantan pengusaha dan konsultan teknik aviasi, waktu senggang gemar tulis menulis. http://sucahyatjoa.blogspot.co.id/

Selanjutnya

Tutup

Inovasi Pilihan

Mengapa Insiden Kecelakaan Kapal Perang AS Sering Terjadi di Kawasan Timteng dan Asia-Pasifik

30 Juni 2017   18:09 Diperbarui: 30 Juni 2017   18:51 1993
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: Ilustrasi dari youtube.com-abc News+AP:Kyodo Iori Sagisawa

Tentu saja kemampuan tempur metode semacam ini tidak setara, tapi setidaknya bisa menjaga kehadiran militer dan kehadirannya di garis depan. Tapi masalah dengan ini adalah bahwa aktivitas kapal akan meningkat, dan penempatan mereka akan melebihi enam bulan.

Lima tahun yang lalu, mantan Kepala Operasi AL-AS Jonathan Greener mengatakan bahwa berdasarkan rencana dan model respons saat ini untuk pelatihan dan penempatan kapal, AL-AS sudah mencapai ambang batasnya, dan penggunaan kapal dan awak yang berlebihan ini menjadi hal yang tidak dapat diabaikan, ini menjadi alasan penting yang menyebabkan seringnya kecelakaan kapal AS.

Karena strategi AS bukan strategi defensif, maka salah satu cara adalah penyebaran secara global, aset yang dikerahkan di seluruh dunia tidak mencukupi, terutama di kawasan Asia Pasifik. Yang memandang Tiongkok dan Rusia sebagai lawan potensial, sehingga harus menempatkan 60% kapal dan pesawatnya ke Asia Pasifik.

Dari sini kita bisa melihat di Samudra Pasifik sangat sibuk, dan kita juga melihat kapal perusak pembawa rudal AS yang ditabrak kapal komersial di depan pintu Jepang. Kita juga melihat pengerahan AL-AS ke seluruh dunia. Selama strategi ini tidak berubah, kemungkinan tabrakan antara kapal militer dan komersial tidak akan dapat dikurangi.

Saat ini, alasan tabrakan ini masih dalam penyelidikan. Dalam hal ini, status rute kedua kapal masih dalam fokus penyelidikan. Jadi siapa yang harus bertanggung jawab atas tabrakan ini? Bisakah investigasi mencapai kesimpulan yang adil? Apa masalahnya di militer AS yang terungkap dibalik ini sering terjadinya kecelakaan serupa?

Pada tanggal 19 Juni, Penjaga Pantai/Coast Guard Jepang mengatakan bahwa pihak berwenang Jepang hanya diberitahu tentang adanya tabrakan antara kapal komersial Filipina dan kapal perusak angkatan laut AS satu jam setelah kejadian tersebut terjadi.

Saat ini, pihak berwenang setempat telah mulai menyelidiki kecelakaan ini yang menyebabkan kematian 7 pelaut AS ini.

acx-crystal-to-tokyo-vs-uss-fitzgerald-to-yoksuka-2-59563b2007b94b12022dcc03.png
acx-crystal-to-tokyo-vs-uss-fitzgerald-to-yoksuka-2-59563b2007b94b12022dcc03.png
sumber: Ilustrasi dari youtube.com

Dua kapal ini, satu sedang melakukan perjalanan dari sebuah kota di Jepang ke Teluk Tokyo, dan kapal perang AS kembali ke Yokosuka, yang juga berada di Teluk Tokyo. Jadi kedua belah pihak menuju Jepang, dan berlayar di EEZ Jepang. Jadi kecelakaan ini seharusnya diperiksa oleh pengadilan maritim Jepang.

Pada 19 Juni, seorang juru bicara Kementerian Luar Negeri Jepang mengungkapkan bahwa Jepang memiliki kendali atas sebagian informasi tersebut, namun tidak bebas untuk merilis karena penyelidikan tersebut masih dilakukan.

Pada hari yang sama, ACX Crystal Filipina meninggalkan pelabuhan Tokyo menuju Yokohama. Seorang juru bicara dari MLIT Jepang (Japan Ministry of Land, Infrastructure, Transportation and Tourism) menduga pemiliknya mungkin ingin menurunkan muatan di Yokohama.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
  8. 8
  9. 9
Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun