Seperti menorehkan luka dalam jiwa
Saat kehendak tidak sesuai dengan cita
Hanya bisa berdiam diri,
Dalam hati berkata sendiri
Mungkin ini bukan saatnya untuk menanti
Dan ketika berkaca memandang raga
Terbersit bahwa ini hanya tentang cerita
Ketika alam memberikan pasti
Tuhan yang Maha Suci memberi
Tiada yang abadi dan hakiki
Beri Komentar
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!