Mohon tunggu...
Lesterina Purba
Lesterina Purba Mohon Tunggu... Guru - Penulis

Hidup hanya sebentar perbanyaklah kebaikan

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Memiliki Ibu Terhebat Dia adalah Wanita Aroma Kopi

22 Desember 2020   18:26 Diperbarui: 22 Desember 2020   18:50 118
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Hari ini adalah hari ibu. Tepat tanggal 22 Desember.

Ibu adalah wanita yang hebat.

Sebagai perempuan saya juga bangga bisa menjadi ibu buat si buah hati.

Mengenang ibu tiada habis-habisnya. Kasih sayangnya, pelukannya yang hangat. Masakan yang khas tiada duanya. Resep ibu paling enak sedunia menurut saya. Berapa kali buah hati memuji.

"Masakan Mama enak, aku mau nambah lagi." Ujar Si Sulung bila saya memasak makanan kesukaannya.

Membahas tentang ibu, saya hanya memiliki nenek tercinta. Ibu memang melahirkan saya tapi yang membesarkan serta memperkenalkan sekolah pertama adalah nenek. Ibu meninggal ketika saya masih bayi sehingga hanya mengenal foto pernikahan dan kematiannya. Dia sudah lama bersama Bapa di sorga ketika saya masih bayi.

Sehingga saya besar hanya neneklah tempat mencurahkan isi hati. Dia adalah ibu yang hebat. Gagah perkasa, bahkan dari mulutnya selalu terucap takkan meninggalkan kami sebelum semuanya berumah tangga. Bahkan kami 3 bersaudara ditunggunya sampai kami punya anak baru beliau pergi ke taman firdaus. Banyak nasihat yang selalu diberikan buat kami agar bisa kuat dan tegar walau pun di mana berada.

Beliau adalah seorang petani sejati bahkan dapat julukan Srikandi. Sayang beliau semasa hidup tidak mau mengurus veterannya.

Beliau berujar "cukup  kalian saja veteranku, nenek sudah bahagia.

Beberapa puisi kutulis buat nenek yang beraroma kopi.

Kisah Sepenggal Wanita Aroma Kopi
Karya Erina Purba

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun