Mohon tunggu...
Jumari Haryadi Kohar
Jumari Haryadi Kohar Mohon Tunggu... Penulis - Penulis, trainer, dan motivator

Jumari Haryadi alias J.Haryadi adalah seorang penulis, trainer kepenulisan, dan juga seorang motivator. Pria berdarah Kediri (Jawa Timur) dan Baturaja (Sumatera Selatan) ini memiliki hobi membaca, menulis, fotografi, dan traveling. Suami dari R.Yanty Heryanty ini memilih profesi sebagai penulis karena menulis adalah passion-nya. Bagi J.Haryadi, menulis sudah menyatu dalam jiwanya. Sehari saja tidak menulis akan membuat ia merasa ada sesuatu yang hilang. Oleh sebab itu pria berpostur tinggi 178 Cm ini akan selalu berusaha menulis setiap hari untuk memenuhi nutrisi jiwanya yang haus terhadap ilmu. Dunia menulis sudah dirintis J.Haryadi secara profesional sejak 2007. Ia sudah menulis puluhan judul buku dan ratusan artikel di berbagai media massa nasional. Selain itu, ayah empat anak ini pun sering membantu kliennya menulis buku, baik sebagai editor, co-writer, maupun sebagai ghostwriter. Jika Anda butuh jasa profesionalnya dihidang kepenulisan, bisa menghubunginya melalui HP/WA: 0852-1726-0169 No GoPay: +6285217260169

Selanjutnya

Tutup

Catatan Pilihan

Merekam Jejak Cimahi Festival (Cimafest) 2014

4 Januari 2015   14:26 Diperbarui: 17 Juni 2015   13:51 366
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

[caption id="attachment_388239" align="aligncenter" width="500" caption="Kepala Diskopindagtan Kota Cimahi, Huzen sedang menyaksikan atraksi merawat rambut gimbal pelukis Bahar Malaka (sumber: J. Haryadi)"]

1420330059422278829
1420330059422278829
[/caption]

“Stand Forkis sangat bagus dan kreatif. Saya berharap Forkis semakin meningkatkan kualitas karyanya serta sering mengadakan berbagai even, khususnya di bidang seni rupa,” ujar Huzen memberi pesan kepada Ketua Forkis.

Sebagai bukti solidaritas sesama seniman, Forkis mengundang warga masyarakat untuk bersama-sama melukis di stand mereka. Tampak salah seorang personel grup Band Jeprut”z (seni musik komedi) ikut menggoreskan kuas di atas kanvas. Aksi ini juga sempat mendapat perhatian masyarakat yang hadir di Cimafest 2014.

[caption id="attachment_388240" align="aligncenter" width="500" caption="Aksi seorang personel Grup Band Jeprut�z tengah melukis di stand Forkis (sumber: J. Haryadi)"]

14203302711163330663
14203302711163330663
[/caption]

[caption id="attachment_388241" align="aligncenter" width="500" caption="Warga Cimahi begitu antusias menyaksikan atraksi personel Jeprut melukis di Stand Forkis (sumber: J. Haryadi)"]

14203303641196246795
14203303641196246795
[/caption]

Pembuatan rekor Muri


Puncak rangkaian kegiatan Cimafest 2014 adalah pemecahan rekor Muri replika angklung terbesar di Indonesia maupun sedunia buatan Indonesian Bamboo Community (IBC). Replika angklung tersebut  berdimensi tinggi 12 meter, lebar 7 meter,  tebal 1,5 meter dan berbobot mendekati 300 kg. Menurut Museum Rekor Indonesia (Muri), rekor ini tercatat sebagai rekor ke 6.973 yang ditetapkan oleh komunitas tersebut.

[caption id="attachment_388242" align="aligncenter" width="500" caption="Proses instalasi replika angklung terbesar di Indonesia karya IBC (sumber: J.Haryadi)"]

14203305591456797982
14203305591456797982
[/caption]

Pihak IBC mempersiapkan replika angklung ini selama 2 minggu. Menurut Adang Muhidin, pendiri IBC, replika angklung yang dibuat pihaknya merupakan replika angklung terbesar yang seluruhnya dibuat dari bambu dan sudah memenuhi syarat dalam pemecahan recor Muri. Bagian yang tersulit adalah saat proses instalasi di lokasi Cimafest yang cukup memakan waktu. Apalagi pada saat instalasi terjadi hujan deras, sehingga cukup menyulitkan tim yang memasangnya. Kendala tersebut akhirnya bisa diatasi, meskipun sempat tertunda beberapa jam.

[caption id="attachment_388243" align="aligncenter" width="500" caption="Replika angklung terbesar di Indonesia karya IBC saat malam pergantian tahun baru (sumber: http://www.muri.org)"]

14203306341482915279
14203306341482915279
[/caption]

Pada malam menjelang pergantian tahun baru tersebut, band musik dari IBC menggelar pertunjukkan musik dengan menggunakan berbagai alat musik terbuat dari bambu. Kemudian sekira pukul 22.00 WIB, pihak perwakilan Muri menyerahkan Piagam Rekor Muri kepada Wali Kota Cimahi, Atty Suharti.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Catatan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun