Mohon tunggu...
Inosensius I. Sigaze
Inosensius I. Sigaze Mohon Tunggu... Lainnya - Membaca dunia dan berbagi

Mempelajari ilmu Filsafat dan Teologi, Politik, Pendidikan dan Dialog Budaya-Antaragama di Jerman, Founder of Suara Keheningan.org, Seelsorge und Sterbebegleitung dan Mitglied des Karmeliterordens der Provinz Indonesien | Email: inokarmel2023@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Foodie Artikel Utama

Badan Gak Enak? Coba Masakan Wandu ala Flores Ini!

26 Juli 2021   01:59 Diperbarui: 27 Juli 2021   00:02 1404
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Campuran sayur wandu (tanpa minyak) yang siap dimasak bersama untuk menghilangkan rasa badan gak enak | Dokumen pribadi oleh Ino

Di sana saya menemukan buah terung kecil yang segar. Kemudian saya menemukan batang serai yang juga segar dan wangi, lalu ada lengkuas Thailand, cabe hijau dan merah, ada pula buah pete dan pare. Selanjutnya, saya ingin sekali makan mie Asia. Semua yang saya suka itu dibeli. 

Saya kembali ke rumah, lalu memanaskan air satu liter pada satu periuk kecil. Sambil menunggu air dipanaskan, saya membersihkan semua bahan sayur an itu. Terong diiris jadi dua atau empat bagian, lengkuaas Thailand diiris menjadi beberapa bagian, batang serai saya potong dan belah beberapa bagian. 

Kemudian, saya memasukan buah terung, batang serai dan lengkuaas Thailandke dalam air panas itu. Lalu, disusul dengan satu buah pare tanpa dipotong, kemudian diikuti dengan tiga cabe hijau dan satu cabe merah tanpa dipotong kecil dan jeruk nipis satu buah dibelah bagi dua kemudian dimasukkan juga ke dalam air panas itu.

Ketika air mendidih, tercium aroma aslinya harum segar, ya karena perpaduan serai, lengkuas Thailand (Thai Galangal (Laos) Cu rieng dan jeruk. Kemudian saya masukan juga buah pete ke dalam air panas itu. 

Semuanya direbus hingga benar-benar matang, kemudian masukan garam pasir dua sendok kecil, ditambah sedikit jintan. Sungguh aroma yang tidak terduga datang menghampiriku ketika saat badanku sungguh gak enak. 

Nah, setelah semuanya matang, saya memasukan satu bungkus  Shin Ramyun Nudeln NS 120 gram atau sejenis mie, kemudian setelah kurang lebih 2 menit, kompor bisa dimatikan dan bumbu mie yang sedikit pedas itu bisa dimasukkan ke dalam campuran sayur dan bumbu-bumbu itu.

Setelah benar-benar tidak sabar menunggu kedatangan teman, saya mengirimkan pesan kepadanya, kalau setelah selesai kerja, tolong mampirlah ke dapur, karena saya memasak sesuatu yang sangat special ala Flores.

Selanjutnya saya menyiapkan piring dan menikmati masakan sayur itu dengan senang hati, hasil racikan sendiri sayur Wandu. Aroma harum dan sedikit asam benar-benar merasuk selera makan hingga berkeringat dan terasa seperti sedang bekerja berat.

Satu porsi pertama dihabiskan dengan menyisakan cerita dan kesan segar dan enak, pedas yang terukur, pahit yang biasa sungguh menciptakan perpaduan rasa yang menyingkirkan semua rasa yang gak enak itu.

6. Olahraga, bermain tenis meja

Rupanya tidak cukup hanya dengan minum vitamin, neo angin, lalu memastikan keadaan kesehatan sendiri dengan tes covid, menghangatkan badan dengan minyak freshcare, tetapi lebih dari itu orang perlu membangun komitmen pribadi untuk memiliki suatu kebiasaan positif, ya memasak makanan kesukaan dengan bumbu-bumbu alam tanpa miyak serta berolahraga.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun