Mohon tunggu...
Mohammad Herdianto
Mohammad Herdianto Mohon Tunggu... Administrasi - Bukan jurnalis, hanya suka menulis

PNS (Pegawai Nyekel Sapu)

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Benarkah Bayi "Tiba Sampir" Memiliki Keistimewaan?

1 Agustus 2019   21:31 Diperbarui: 24 Juni 2021   06:25 3001
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi: alodokter.com

Orang Sunda kerap menyebut bayi sungsang dengan sebutan  bayi turujul. Bayi turujul diyakini sebagai bayi yang sakti. Kelak ketika dewasa nanti, bayi turujul dipercaya bisa menyembuhkan berbagai penyakit. Adapula yang percaya, bayi turujul akan memiliki karakter selayaknya anak indigo.

Baca juga: Benarkah  demikian faktanya? Ataukah hanya mitos semata?

Berawal dari percakapan saya di aplikasi whatsapp dengan salah seorang teman dekat saya, sebut saja Sizuka, yang pada akhirnya saya memutuskan untuk menulis tentang hal ini.

Entah mulai darimana percakapan saya dengan Sizuka, tanpa sengaja mengarah pada pembahasan soal penampilan. Sebagai seorang designer baju, Sizuka jarang membeli baju. Baju yang selama ini ia kenakan dalam acara apapun sebagian besar adalah baju hasil karyanya sendiri.

Dengan baju hasil karyanya sendiri, tentunya ia tampak kelihatan kece. Wajar saja, seorang designer pasti paham bagaimana baju bisa kelihatan kece saat dikenakan, yang pasti ia sangat paham dengan postur tubuh.

Selain hal itu, baju yang dikenakannya adalah sarana untuk mempromosikan hasil karyanya kepada khalayak umum, yang tentunya dibuat semanarik mungkin, ala fashion yang sedang hits di jaman milenial ini, khususnya untuk kalangan wanita-wanita sosialita.

Sebagai seseorang yang menggeluti dunia fashion, Kelihaian Sizuka dalam mendesain baju sehingga terlihat menarik dan terlihat kece bagi saya adalah sesuatu yang sangat wajar.

Namun yang menjadi pertanyaan adalah, kenapa Sizuka juga selalu terlihat kece ketika mengenakan baju seadanya? Dirinya terlihat begitu anggun meskipun hanya menggunakan babydol berbalut jaket jeans berwarna biru. Apakah sizuka adalah seorang wanita yang terlahir dalam kondisi terlilit tali pusar?

Penasaran dengan hal itu, saya mencoba memberanikan diri untuk bertanya langsung pada dirinya, apakah memang saat lahir dalam kondisi nuchal cord apakah ada faktor lain.

Dengan ekpresi sedikit kaget, Sizukapun nampak kebingungan dengan pertanyaan yang saya ajukan. Nampaknya dia benar-benar tidak tahu menahu tentang keistimewaan nuchal cord, bahkan keluarganya pun juga tidak pernah membicarakan hal ini kepada dirinya.

Lalu, faktor apakah yang membuat Sizuka selalu tampak kece saat mengenakan pakaian apapun? Rasa-rasanya itu hanya persepsi pribadi saya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun