Mohon tunggu...
Hasrin Z Bersah
Hasrin Z Bersah Mohon Tunggu... Lainnya - Belajar

Apa yang di rasakan Apa yang di lihat Apa yang di dengar Apa yang di baca

Selanjutnya

Tutup

Puisi

Para Pemuja

15 Mei 2021   12:23 Diperbarui: 15 Mei 2021   12:30 95
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Puisi. Sumber ilustrasi: PEXELS/icon0.com

Mereka menggiring kita pada tepi yang tak bertuan

Pada angin 

Pada air 

Mereka titipkan pertikaian yang tak henti

Dengan sedikit basa basi mereka buai kita dalam balutan nafsu

Mereka mengantarkan kita pada puncak yang tak bertuan


Pada batu

Pada karang

Mereka tinggalkan pesan yang tak terbaca

Dengan sedikit harapan yang mengagungkan rasa

Mereka biarkan kita mencari damai dalam alunan amarah

Mereka akan tetap ada 

Dalam diam

Dalam keramaian

Mereka akan selalu ada

Dalam keserakahan

Dalam kemurkaan

Mereka terus mengendus 

Mereka terus menjilat

Mereka terus menebar pesona untuk sebuah popularitas

Mereka terus mengikuti tuannya

Meski tak lagi dianggap berguna

Belkoda, 15 Mei 2021

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun