Ludruk Santuy || Puisi Dian Chandra
malam ini emak-emak ingin santuy
sembari mengingat-ingat ludruk tadi pagi
yang lakonnya diri sendiri
-- ia yang mulai bosan memasang topeng orang lain
setiap hari
berganti-ganti wajah, ekspresi, dan gaya
berhari-hari, bertahun-tahun
Toboali, 25 Desember 2022
Ikan-ikan Berbaring || Puisi Dian Chandra
Pagi-pagi
orang-orang membaringkan
ikan-ikan
usai bercumbu dengan umpan
....
2022
Natal di Pangkuan Ibu || Puisi Dian Chandra
di pangkuan ibu
ia timang-timang natal
agar tenang
dalam nyanyian nina bobo
lalu bangun dalam pagi
yang sibuk menyusun hari orang-orang
Toboali, 25 Desember 2022
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI