Mohon tunggu...
Hadi Santoso
Hadi Santoso Mohon Tunggu... Penulis - Penulis. Jurnalis.

Pernah sewindu bekerja di 'pabrik koran'. The Headliners Kompasiana 2019, 2020, dan 2021. Nominee 'Best in Specific Interest' Kompasianival 2018. Saya bisa dihubungi di email : omahdarjo@gmail.com.

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Paulo Coelho, Alexander-Arnold, dan Pelajaran Berdamai dengan Nasib

7 Juni 2021   07:57 Diperbarui: 7 Juni 2021   08:04 251
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Trent Alexander-Arnold merelakan mimpinya tampil di Euro 2020 kandas. Dia mengalami cedera saat Inggris menghadapi Austria di laga uji coba/Foto: Football 365

Dia harus merelakan mimpinya sirna ketika sudah berada di depan mata. Mimpinya tampil di Euro pertamanya bersama Inggris, kandas ketika hanya tinggal beberapa hari.

Hidup memang tidak selalu berjalan seperti apa yang kita inginkan. Nasib bila seperti itu memang pahit. Sangat pahit. Tapi, meski patah hati, Trent pastinya tahu, yang bisa dilakukannya hanya berdamai dengan nasib.

Dia tahu, tidak ada gunanya menyesali nasib. Pilihan terbaik adalah move on dari situasi pahit. Fokus pada pemulihan cedera. Lantas, berupaya tampil bagus di musim depan. Toh, tahun depan ada Piala Dunia 2022.

Kita pun begitu. Bila mengalami situasi pahit seperti yang dialami Trent, berdamai dengan keadaan jadi pilihan terbaik. Mencoba legowo. Tak perlu marah-marah. Apalagi menyalahkan orang lain atas nasib yang menimpa kita. Apalagi menyalahkan Tuhan.

Bukankah selalu ada blessing in disguised?

Selalu ada pelajaran hidup dalam nasib yang pahit. Kita bisa terjatuh tapi kita bisa memilih untuk bangkit.

Seperti kata Paulo Coelho di The Alchemist, "The secret of life, though, is to fall seven times and to get up eight".

Ya, rahasia hidup adalah jatuh tujuh kali lantas bangun delapan kali. Selamat menyapa awal pekan. Salam.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun