Mohon tunggu...
fleo
fleo Mohon Tunggu... Konsultan - ASN

Praktisi kehumasan.

Selanjutnya

Tutup

Money Pilihan

Soal Impor Minyak dan Subsidi BBM

21 Februari 2019   09:14 Diperbarui: 27 November 2019   16:33 987
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sedangkan permintaan, dipengaruhi oleh beberapa faktor, antara lain sebagai berikut: harga barang yang bersangkutan, harga barang substitusi atau komplemennya, selera masyarakat, jumlah penduduk, dan tingkat pendapatan.

Subsidi

Menurut Suparmoko (2000), subsidi (transfer) adalah salah satu bentuk pengeluaran pemerintah yang juga diartikan sebagai pajak negatif yang akan menambah pendapatan mereka yang menerima subsidi atau mengalami peningkatan pendapatan riil apabila mereka mengkonsumsi atau membeli barang-barang yang disubsidi oleh pemerintah dengan harga jual yang rendah. 

Subsidi dapat dibedakan dalam dua bentuk yaitu subsidi dalam bentuk uang (cash transfer) dan subsidi dalam bentuk barang atau subsidi innatura (in kind subsidy). Jadi, subsidi merupakan bantuan pemerintah dalam bentuk bantuan keuangan yang dibayarkan kepada produsen dan konsumen suatu bisnis atau sektor ekonomi tertentu atas barang/jasa tertentu. 

Dengan demikian, subsidi merupakan upaya pemerintah melalui penyaluran APBN kepada produsen/ konsumen barang dan jasa dalam rangka pelayanan publik sehingga masyarakat dapat memenuhi hajat hidupnya dengan harga beli yang lebih terjangkau atas barang dan jasa public dimaksud.

Social cost of monopoly

Pasar BBM dan listrik di Indonesia termasuk kategori pasar monopoli ynag dikendalikan oleh negara. Perbedaan penting antara pasar monopoli dan pasar persaingan sempurna adalah bahwa pasar persaingan sempurna semua sumber daya dimanfaatkan secara optimal dan oleh karena itu kesejahteraan sosial juga mencapai titik maksimum, di pasar monopoli yang tidak dikendalikan oleh negara, sumber daya yang digunakan dapat menyebabkan hilangnya kesejahteraan social yang dikenal dengan istilah social cost of monopoly.

Ketika suatu produk diproduksi dan dijual di pasar monopoli, perusahaan monopoli itu memperoleh keuntungan dari harga yang jauh lebih tinggi dari biaya produksinya. Ini mengakibatkan hilangnya kesejahteraan konsumen. 

Untuk mengukur keuntungan atau kerugian konsumen/ produsen, beberapa ekonom menggunakan konsep consumer surplus sebagaimana dijelaskan oleh Pindyck dan Rubinfeld (2008).

Pembahasan

Kebutuhan BBM negara kita mencapai sekitar 1,3 juta barel per hari, sedangkan produksi BBM di dalam negeri hanya sebesar 680 ribu, selebihnya 370 ribu barel per hari dipenuhi dari impor BBM. Sementara itu, harga minyak dunia terus mengalami kenaikan beberapa tahun terakhir.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun