Mohon tunggu...
fikri ramadhon
fikri ramadhon Mohon Tunggu... Penulis - aktivis bidang rebahan

mambaca untuk melawan, menulis untuk bertahan

Selanjutnya

Tutup

Cryptocurrency

Blockchain dan Generasi Internet Selanjutnya

1 Juli 2022   17:11 Diperbarui: 1 Juli 2022   17:13 354
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pandemi Covid-19 telah begitu banyak menciptakan perubahan. Setiap aspek mulai dari kesehatan, ekonomi, politik, sosial, hingga Pendidikan mulai memiliki pola yang berbeda dari sebelum pandemi. 

Kebiasaan seperti kerja di rumah (WFH), belajar online, transaksi non tunai bahkan masih di adopsi pasca pandemi. 

Maka sarana yang menfasilitasi perubahan tersebut hingga kini pun masih tetap eksis, bahkan semakin berkembang. Keadaan tidak bisa sepenuhnya Kembali normal seperti sebelum pandemi. Karena itu segala hal dituntut untuk bisa beradaptasi.

Setiap orang mulai meraba kemana arah perubahan tersebut berujung, diimbangi dengan kemajuan teknologi yang terus berkembang sebagai upaya memfasilitasi perubahan tersebut. Maka tercetuslah gagasan metaverse.

Sebuah dunia virtual yang diharapkan dapat menggantikan segala fungsi di dunia nyata. Kegiatan seperti berkerja dikantor, berjualan, bermain, berkarya, sampai belajar dapat dilakukan di dunia virtual tersebut, dengan menggunakan avatar sebagai repesentasi diri kita di metaverse yang mewakili kehadiran kita di dunia nyata.

Gagasan ini mendapatkan antusias besar dari berbagai kalangan. Perusahaan-perusahaan raksasa teknologi berlomba-lomba untuk mengembangkannya. 

Bahkan Facebook harus bersusah payah berganti nama menjadi Meta agar menjadi top of mind orang-orang Ketika berbicara tentang metaverse. 

Ekosistem penunjang metaverse juga ikut dikembangkan. Mata uang digital atau crypto currency dan NFT misalnya, pada bagian ini bukan hanya perusahaan-perusahaan besar saja yang mengambil bagian, bahkan individu-individu kecil seperti anggota dewan, artis, sampai anak ustad juga ikut serta menciptakan hype teknologi tersebut.

Namun ada bagian penting yang seakan luput dari perhatian banyak kalangan. Teknologi yang menjadi fundamental dalam ekosistem crypro currency saat ini, dan harusnya juga menjadi dasar sebelum dibentuknya metaverse. 

Teknologi yang diproyeksikan akan menjadi web 3.0 dan akan menggantikan sistem keuangan konvensional. Sebuah teknologi yang bisa mendemokratisasi internet dengan prinsip konsesusnya. Teknologi itu adalah Blockchain.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Cryptocurrency Selengkapnya
Lihat Cryptocurrency Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun