Mohon tunggu...
charles dm
charles dm Mohon Tunggu... Freelancer - charlesemanueldm@gmail.com

Verba volant, scripta manent!

Selanjutnya

Tutup

Olahraga Artikel Utama

Musim Terburuk Manchester United dan Hasil Imbang Liverpool (Justru) Menguntungkan Manchester City

8 Mei 2022   10:47 Diperbarui: 10 Mei 2022   04:50 1278
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ekspresi kecewa Cristiano Ronaldo usai dipermalukan Brighton, Minggu (8/5/2022) dini hari WIB: AFP/ GLYN KIRK via Kompas.com

City tentu tidak ingin satu-satunya peluang gelar musim ini lepas begitu saja. Kemenangan di laga kandang berikut tiga laga terakhir adalah harga mati.

Liverpool yang akan menantang Madrid di final Liga Champions terus merawat harapan untuk memanen empat gelar alias quadruple musim ini.

Kini, harapan itu tidak hanya tergantung pada mereka, tetapi juga sang rival terdekat. Mengharapkan City tergelincir cukup sekali di antara pertandingan kontra Newcastle, Wolves, West Ham, atau Aston Villa bakal lebih dari cukup mengantar Liverpool ke tangga juara.

Sebaliknya, Liverpool harus memastikan poin sempurna di tiga laga terakhir, masing-masing dua laga tandang versus Aston Villa dan Southampton dan satu laga kandang di parta pamungkas kala menjamu Wolves.

Di antara tiga laga krusial itu, Liverpool harus memainkan partai final Piala FA kontra Chelsea. Jadwal padat yang menuntut ketangguhan fisik dan mental. Sekaligus ujian apakah Liverpool memang layak mendapat banyak gelar musim ini yang akan berpuncak di Paris saat berduel dengan Madrid di final turnamen kasta pertama di Benua Biru, akhir bulan nanti.

Bila LaLiga, Ligue1 Prancis, dan Bundesliga Jerman sudah berakhir. Liga Primer Inggris, seperti halnya Serie A sepertinya baru mulai. Ya, mulai memasuki laga-laga mendebarkan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun