Mohon tunggu...
Ya Yat
Ya Yat Mohon Tunggu... Penulis - Blogger

Penyuka MotoGP, fans berat Valentino Rossi, sedang belajar menulis tentang banyak hal, Kompasianer of The Year 2016, bisa colek saya di twitter @daffana, IG @da_ffana, steller @daffana, FB Ya Yat, fanpage di @daffanafanpage atau email yatya46@gmail.com, blog saya yang lain di www.daffana.com

Selanjutnya

Tutup

Foodie Pilihan

Manisan Pala Bogor, Makanan Sederhana yang Proses Pembuatannya Lama

21 November 2019   19:16 Diperbarui: 21 November 2019   19:43 190
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
manisnya pala semanis bunga (dok.yayat)

Bu Oyok menggunakan pewarna makanan, jadi tenang saja ya manisan palanya aman. Kemudian buah pala dibalur gula pasir lalu dijemur. Saat air buah pala sudah kering, buah pala kembali dibalur gula pasir. Makanya gula pasir di manisan palanya cukup tebal karena dibalur berkali-kali. Setelah itu, buah pala dimasukkan ke oven khusus untuk dilakukan proses pengeringan. Oven ini dibuat secara mandiri oleh keluarga bu Oyok.

bu Oyok (dok.yayat)
bu Oyok (dok.yayat)
Ovennya berupa kotak seng seukuran lemari dan berisi rak-rak untuk menaruh manisan pala yang sudah dibalur gula pasir. Di bagian bawah ada gas yang menjadi bahan bakar oven ini. Manisan pala dikeringkan di dalam oven selama 2 malam. Setelah itu, manisan pala dibungkus dalam kemasan plastik dan siap untuk dijual. Total pengerjaan manisan pala bisa sampai 7 hari. Proses lama untuk sebuah penganan sederhana.

Membuat manisan pala basah, prosesnya lebih sederhana. Setelah dibelah, buah pala direndam dalam air gula tanpa pewarna. Karena buat manisan pala basah, warnanya adalah warna asli buah pala yang agak kuning itu. Buat Anda yang tak ingin makan manisan pala kering yang gula pasirnya tebal, Anda bisa makan manisan pala basah. Manisan pala basah malah rasa palanya lebih terasa ketimbang yang kering.

pala sedang dikeringkan (dok.yayat)
pala sedang dikeringkan (dok.yayat)
Manisan pala dikemas dalam plastik dengan ukuran 250 gram dan dijual 10 ribu rupiah per bungkus dan 35 ribu rupiah per kilogram untuk manisan pala kering. Untuk manisan pala basah harganya adalah 30 ribu rupiah per kilogram. Ini harga distributor ya, kalau harga eceran di pasar pastinya akan lebih mahal karena sudah melalui reseller. Reseller ini yang akan menaruh label atau merk di manisan palanya. Merknya bisa macam-macam tergantung resellernya, tapi produknya ya satu dari bu Oyok itu.

manisan pala basah (dok.yayat)
manisan pala basah (dok.yayat)
Saya pulang dengan membawa sebungkus manisan pala basah. Di rumah, saya makan sebagai peneman minum teh. Sore ini hujan. Manisan pala membuat tenggorokan jadi hangat. Semoga laris manis yaaaa bu Oyok.

logo KPK (dok.KPK)
logo KPK (dok.KPK)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun