Mohon tunggu...
Yudi Rahardjo
Yudi Rahardjo Mohon Tunggu... Sales - Engineer, Marketer and Story Teller

Movie Enthusiast KOMIK 2020 | Menulis seputar Worklife, Movie and Hobby

Selanjutnya

Tutup

Film Pilihan

PPT Jilid 13, Hadir Menemani Santap Sahur dengan Para Pemain Muda

3 Mei 2020   20:34 Diperbarui: 3 Mei 2020   20:40 579
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Serial televisi atau sinetron Para Pencari Tuhan ( PPT) telah ditayangkan semenjak tahun 2007 silam, kisah ini diawali dengan hijrahnya 3 orang mantan narapidana yang dibimbing oleh Bang Jek(Deddy Mizwar), seorang marbot musholla yang ada di desa kincir.

Itu adalah sinopsis untuk seri pertama, sekarang sudah masuk seri ketiga belas, cerita sudah jauh berbeda, tapi untuk mengetahui ceritanya, anda tak perlu repot-repot mengulang dari seri pertama, karena seri ini telah melakukan soft reboot di jilid ke 12 yang lalu,sehingga cerita yang disajikan sudah benar benar berubah,

Untuk mengetahui sinopsis di seri sebelumnya anda bisa membaca ulasan saya  di artikel yan berjudul "Meneladani Kisah Ganti Nasib Warga Kampung Kincir"

Sudah Baca? Oke kita lanjut ke  PPT seri ke 13 ini,

Here We Go

Berselang 2 tahun setelah kejadian di PPT jilid 12, kini warga eks-kampung kincir sudah hidup berkecukupan dari perkebunan pisang yang mereka kelola, kampung atas yang dulunya kampung yang dihuni warga warga miskin kini menjadi komplek yang dihuni orang orang kaya.

Impian bang Jack untuk mendirikan masjid di kampung atas berhasil terwujud, atas dukungan dana dari Pak Jalal, kini masjid "Baitus Salam" yang megah telah berdiri di kampung atas, tapi masjid yang megah ini malah sepi,karena  warga kini sibuk dengan urusan masing masing dan enggan untuk beribadah di masjid.

Masalah tidak berhenti hanya disitu, masjid tersebut dituntut oleh Bahrudin, seorang paranormal yang mengaku jika masjid tersebut dibangun di tanah milik leluhurnya, dengan membawa dokumen lengkap, Bahrudin menuntut supaya masjid tersebut dibongkar, karena di tanah itu akan diadakan pertemuan paranormal sedunia.

Suasana Shalat di Masjid Sengketa (Dok.Citra Sinema)
Suasana Shalat di Masjid Sengketa (Dok.Citra Sinema)

Bumbu Romansa.

Selain konflik mengenai masjid sengketa, untuk seri kali ini kita juga kembali disuguhkan bumbu romansa, kisah cinta Viral dan Hera, yang pada seri sebelumnya sudah akan melangsungkan pernikahan dengan Hera, dibatalkan dan kini Hera entah pergi kemana.

Viral yang kehilangan cintanya, setiap hari mengunjungi bekas rumah hera yang kini telah kosong, tiap hari Viral menempelkan bunga dan puisi yang ditujukan kepada Hera,puisi dan bunga tersebut ditempel di pagar depan rumah hera.

Suatu ketika puisi dan bunga yang Viral tempelkan di pagar depan rumah Hera hilang, ternyata rumah Hera sudah ada yang menghuni, tapi orang tersebut bukanlah Hera melainkan Alexandria. Mengetahui jika Viral adalah orang yang selalu menempelkan bunga dan puisi di depan rumahnya, Alexandra  mengolok-olok dan mengusir Viral dari rumahnya.

Saat diusir oleh Alexandria, Viral yang awalnya marah menyadari ada perasaan lain terhadap Alexandria ini, dia malah jadi mengingat kekasihnya Hera. Bunga-bunga cinta nampaknya mulai berpindah dari Hera ke Alexandria.

Selain romansa antara Viral dan Aexandria, ada juga romansa antara Ustad David dan Zahro, ustad David adalah anak angkat dari Abah Nyinyi yang selama ini belajar di pesantren, dan diutus untuk berdakwah di kampung atas, sedang Zahroh adalah anak dari Pak Jalal, yang selama ini menempuh pendidikan di luar negeri, dan punya cita cita ingin membangun pabrik pesawat terbang.

Zahro yang diperankan Betari Ayu (Dok. Citra Sinema)
Zahro yang diperankan Betari Ayu (Dok. Citra Sinema)

Untuk menyaksikan kelanjutan kisah ini, anda bisa menyaksikannya tiap jam 3 dini ari sembari bersantap sahur di stasiun televisi SCTV.

Konflik yang Baru.  

Untuk konflik dalam seri kali ini, mungkin tidak sekuat konflik di seri sebelumnya yang mengangkat kiisah ganti nasib yang merupakan parodi dari ganti presden, konflik kali ini adalah "masjid sengketa", karena ada pihak yang mempermalahkan masjid besar yang  telah berdiri. Tapi tentu konflik macam ini juga masih relevan dengan kondisi di masyarakat kita.

Sarkasme atu sindiran juga masih sangat kental dihadirkan dalam seri ini, alih alih menyindir pemerintah seperti pada seri sebelumnya kali ini sindiran ditujukan pada para pemain PPT di seri sebelumnya yang telah hengkang, yang paling kentara adalah "ijazah" palsu, beberapa kali pak jalal menyinggung jika surat tanah yang dimiliki Bahrudin adalah surat tanah palsu.

"zaman sekarang semuanya bisa dipalsuin, ijazah aja bisa, apalagi surat tanah"

Ucapan yang disampaikan oleh pak Jalal ini, juga ditujukan kepada Komar, yang dulunya berperan sebaggai abah Nyinyi yang terkena kasus ijazah palsu saat beliau menjadi rektor di salah universitas swata di brebes,

Dalam beberapa dialog juga bang Jack menyebut nyebut mengenai sinetron dunia terbalik, sinetron tersebut adalah sinetron yang mengambil banyak pemain tetap dari seri PPT mulai dari Agus Kuncoro, Idrus Mardan dan banyak pemain figuran lain.

Banyak Pemain Muda.

Miqdad Addausi-Yasamin Jasem-Syaqir Daulay Pemain Baru di PPT Jilid 13 | Source : Fajar.co.id
Miqdad Addausi-Yasamin Jasem-Syaqir Daulay Pemain Baru di PPT Jilid 13 | Source : Fajar.co.id

Tapi dibalik kepergian beberapa pemain, seri kali ini menampilkan banyak pemain baru sehingga terasa lebih segar,Miqdad Addausi masih memerankan Viral, tapi peran Hera yang diperankan Isel Fricella terpaksa dihilangkan, ini karena Isel yang di dunia nyata adalah istri dari Miqdadd saat ini bermain di sinetron lain yaitu  "Amanah Wali 4".

Untuk mengisi kekosongan tersebut, maka munculah Alexandria, yang diperankan Oleh Yasamin Jasem, aktris muda yang baru berusia 16 tahun ini sebelumnya pernah muncul di sinetron "Kesempurnaan Cinta " di Net TV.

 Ada pula  Syaqir Daulay pemain sinetron "Fatih di Kampung Jawara", aktor muda yang baru berusia 18 tahun sempat viral karena suaranya yang begitu merdu saat mengcover lagu Aisyah Istri Rasulullah ,dalam seri ini Syaqir berperan menjadi Ustad David.

Dan selanjutnya ada  Betari Ayu, wanita berhijab yang baru berusia 20 tahun ini memerankan tokoh Zahroh yang akan menjadi love interest dari Ustad David.

Penutup.

Tentunya tokoh sentral yang selalu ada dalam tiap serinya yaitu Ahmad Zakaria alias Bang Jek, juga kembali hadir dan diperankan oleh Deddy Mizwar, adapula jajaran pemain lama seperti Jarwo Kuwat, Asrul Dahlan dan Udin Nganga.

Sinetroh ini masih digarap oleh Citra Sinema, atau Demi Gisela Citra Sinema, rumah produksi yang didirikan oleh Deddy Mizwar sendiri, film ataupun sinetron yang diproduksi oelh Citra Sinema ini bukanlah film dan sinetron sembarangan, sebut saja seperti sinetron "Lorong Waktu"(1999-2006), Kiamat Sudah Dekat  The Series(2005-2007),Para Pencari Tuhan (2007-sekarang).

Selain itu adapula film "Kiamat Sudah Dekat"(2003), Nagabonar jadi 2 (2007), "Alangkah Lucunya (Negeri Ini)" (2010) dan masih banyak lainnya. Film dan sinetron tersebut bukan hanya bersifat religi tapi juga memiliki pesan yang bisa dijadikan tuntunan.  

Referensi :

1,2

dok.KOMBES
dok.KOMBES

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun