Mohon tunggu...
Yonathan Christanto
Yonathan Christanto Mohon Tunggu... Penulis - Karyawan Swasta

Moviegoer | Best in Specific Interest Kompasiana Awards 2019

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Artikel Utama

"You", Kisah Cinta Posesif di Antara Tumpukan Literatur dan Realita Media Sosial

5 Maret 2019   16:22 Diperbarui: 5 Maret 2019   22:53 416
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dewasa ini media sosial memang telah merubah cara berinteraksi antar manusia. Media sosial mampu mendekatkan yang jauh, namun tak jarang juga menjauhkan yang dekat karena terlalu asyiknya berselancar di media sosial hingga melupakan keberadaan orang-orang di sekelilingnya. 

Media sosial pun memiliki banyak kegunaan mulai dari sekadar menyapa teman lama yang jarang bertemu, bergabung dengan berbagai komunitas yang sesuai dengan hobi, hingga mencari pasangan.

Bahkan untuk poin yang terakhir, media sosial kerap digunakan untuk melakukan kegiatan mencari tahu atau stalking orang-orang yang kita sayang atau bahkan baru sekadar calon pasangan kita. Karena lewat media sosial itulah setiap kegiatan bahkan kepribadian tiap orang bisa dengan mudah ditemui, terlebih jika orang tersebut cukup aktif bermedia sosial.

Adalah You, sebuah serial televisi yang kemudian membahas fenomena stalking di sosial media dalam balutan thriller yang segar serta tak lupa menyindir aktifitas sosial media yang jamak dilakukan banyak orang. Ditayangkan pertama kali pada Lifetime Channel, Netflix akhirnya mengambil alih penayangan season 1 dan kemungkinan season-season berikutnya sejak tahun 2018 lalu.

Booktopia.com.au
Booktopia.com.au
You diangkat dari novel berjudul sama karya Caroline Kepnes yang telah disadur ke lebih dari 19 bahasa di seluruh dunia. Bahkan novel tersebut juga mendapat pujian dari bapak horror/thriller modern, Stephen King, sebagai novel thriller yang benar-benar fresh.

Namun apakah serialnya juga semenarik novelnya? Jujur, karena saya baru membaca beberapa bab dalam novelnya setelah menyelesaikan serial ini, maka saya belum bisa membandingkan sepenuhnya kualitas serial dengan novelnya. Jadi tulisan ini hanya sekadar membahas serialnya saja.

So, berikut poin-poin pembahasan serial yang sayang untuk dilewatkan ini.

Sinopsis

tvinsider.com
tvinsider.com
Joe Goldberg(Penn Badgley) yang merupakan seorang manager toko buku, seakan jatuh cinta pada pandangan pertama kala Guinevere Beck(Elizabeth Lail) masuk ke dalam toko buku tersebut. Wajah cantik dan gaya berpakaian yang baik membuat Joe begitu terkesima.

Hari demi hari kemudian diisi Joe dengan mencari tahu siapa Beck ini lewat laman media sosial miliknya. Hingga waktu berlalu dan pertemuan mereka selanjutnya pun tak terelakkan.

Saling tertarik satu sama lain membuat mereka akhirnya berpacaran dan menjalani kisah cinta yang tak hanya romantis namun juga erotis. Begitu membaranya hubungan mereka hingga membuat Joe begitu posesif dan terobsesi dengan segala gerak-gerik Beck. Joe tak mau kehilangan Beck.

Namun di satu sisi Beck semakin merasa ada yang aneh dari diri Joe. Sesuatu yang begitu menakutkan dan berbeda dari Joe yang pertama kali dikenalnya. Terlebih ketika satu per satu teman dekatnya mulai menghilang tanpa sebab yang jelas. Beck pun harus segera mencari tahu sebelum semuanya terlambat.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun