Mohon tunggu...
wiwik pujiastuti
wiwik pujiastuti Mohon Tunggu... Guru - Guru Kelas SD

Try to be a good Teacher

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Best Practice Metode STAR pada Mata Pelajaran Bahasa Inggris Materi Preposition of Location, Asking and Giving Direction

28 September 2022   23:57 Diperbarui: 29 September 2022   00:02 849
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Tantangan :

Semua kegiatan  mengidentifikasi masalah melalui refleksi terhadap diri, sharing dengan teman sejawat, kepala sekolah, dan wawancara dengan pakar khusus dibidang yang diampu, oleh karena itu disimpulkan beberapa hal yang menjadi tantangan adalah:

  • Mengubah cara belajar peserta didik yang pasif, lemah dalam speaking, writing dan listening menjadi lebih aktif di kelas.
  • Sarana dan prasarana disekolah yang kurang memadai seperti penyediaan kamus, literasi bahasa inggris.
  • Peserta didik belum terbiasa dengan penggunakan TPACK bahkan tidak pernah menggunakan media interaktif aplikasi platform pembelajaran seperti: canva, liveworksheet, video pembelajaran (youtube), google classroom, google form.
  • Guru memiliki keterbatasan dalam penggunaan IT/ belum terbiasa menggunakannya dan terkadang belum dapat menggunakan dengan baik.
  • Gaya belajar siswa masih konvensional dan tidak menekankan pada kolaboratif antar sesama, sehingga komunikatif dan antusias  peserta didik di dalam berkolaborasi ketika belajar dalam berkelompok sangat lemah.
  • Time management belum terkontrol dalam berdiskusi pada peserta didik ketika berdiskusi, terkadang sangat lama dalam berdiskusi melebihi waktu yang ditentukan.
  • Keterbatasan jangkauan internet atau wifi yang membuat jaringan putus sambung ketika penggunaan TPACK di dalam pembelajaran.
  • Peraturan sekolah yang masih melarang para siswa membawa HP atau laptop ke sekolah.

Pihak-pihak yang terlibat dalam tantangan ini adalah guru, peserta didik dan kepala sekolah.

Aksi :

Langkah-langkah apa yang dilakukan untuk menghadapi tantangan tersebut/ strategi apa yang digunakan/ bagaimana prosesnya, siapa saja yang terlibat / Apa saja sumber daya atau materi yang diperlukan untuk melaksanakan strategi ini

Langkah-langkah yang dilakukan untuk menghadapi tantangan tersebut adalah:

  • Dengan mengetahui gaya belajar peserta didik maka guru membuat media pembelajaran yang sesuai dengan tujuan pembelajaran yang ingin dicapai.
  • Bagaimana peserta didik dapat yang pasif menjadi aktif didalam kelas, mampu berkolaborasi berkomunikasi dan mampu menggunakan serta memanfaatkan teknologi menjadi bagian dari pembelajaran di dalam kelas.
  • Setelah rencana pembelajaran disusun maka diaplikasikan ke pembelajaran di dalam kelas.

Metode yang digunakan adalah project based learning (PjBL), sedangkan media pembelajaran yang digunakan adalah liveworksheet dan google form serta google class room, PPT canva, projector dan soundsystem.

Strategi yang digunakan adalah membimbing peserta didik mengenali nama nama public places kemudian mengenali preposition of location seperti pengertian behind, beside, in front of. Lalu setelah itu membimbing siswa dalam menyusun kalimat tanya sederhana mengenai asking and giving direction dan mempraktekan cara membacanya di depan kelas dengan melakukan dialog antara 2 siswa sebagai  turis dan warga setempat. 

Pemanfaatan dan penggunaan media pembelajaran berbasis TPACK seperti liveworksheet, google form, google map, PPT canva yang menarik dan video youtube yang menampilkan percakapan singkat serta kegiatan menyanyi bersama membuat peserta didik semakin tertarik dan lebih mudah memahami materi dan lebih menikmati proses pembelajaran.

Dalam hal penilaian guru melibatkan ranah kognitif, afektif dan psikomotorik serta membuat rubrik penilaian yang tepat.

   Proses yang dilakukan :

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun