Mohon tunggu...
Yuliani Indriani Sitorus
Yuliani Indriani Sitorus Mohon Tunggu... Lainnya - Human

I'm very happy to share my knowledge and help many people out there!

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Video Animasi untuk Belajar Jarak Jauh #StayAtHome

20 April 2020   02:52 Diperbarui: 13 Mei 2020   00:31 486
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Oleh karena itu, di sini pendidik mempunyai peranan yang sangat penting di mana pendidik harus mengerti kondisi pelajar saat situasi pendemik seperti ini, menyeimbangkan pembelajaran dengan tugas, dan selain itu untuk memudahkan penyampaian materi pembelajaran sehingga mudah untuk dipahami.

Ditambah dengan pelajaran matematika yang di mana hampir lebih dari sebagian siswa mengeluh bahwa pelajaran tersebut sangat sulit sekali untuk dipahami, serta mereka beranggapan bahwa dalam menjelaskan materi matematika harus diterangkan secara langsung oleh guru.

Oleh karena itu, dengan situasi seperti inilah pendidik dituntut menjadi individu yang kreatif untuk membimbing pelajar dalam belajar, yaitu dengan melakukan suatu inovasi di mana salah satunya adalah dengan menggunakan video animasi pembelajaran khususnya pada pelajaran matematika.

Karna perkembangan teknologi yang begitu pesat, maka ini merupakan suatu kemudahan yang diperoleh oleh masyarakat saat ini, di mana semua dapat dilakukan dengan mudah. Oleh karena itu para pendidik dapat dengan mudah membuat video animasi di gadgetnya masing-masing.

Dalam pembuatannya juga dapat dibuat semenarik dan sekreatif mungkin, dengan tampilan animasi yang beragam, dan lucu, serta dapat dibumbui dengan karakter kartun favorit anak-anak. Hal ini bertujuan agar siswa dapat memahami suatu materi dengan baik dan tentunya mencegah pembelajaran yang membosankan, serta menjadikan pembelajaran matematika menjadi lebih menyenangkan melalui video animasi ini.

Berdasarkan arti harfiah, Animasi merupakan menghidupkan, yaitu usaha untuk untuk menggerakan sesuatu yang tidak bisa bergerak sendiri. Menurut Joko (2009) mengatakan bahwa siswa terlihat antusias mengikuti pembelajaran yang disampaikan dengan menggunakan video animasi.

Hal ini berarti bahwa dengan menggunakan video animasi dapat membuat pelajar memiliki semangat belajar di tengah pendemik virus corona dan juga dapat memudahkan pelajar dalam memahami materi yang disampaikan lewat video tersebut. Selain itu, keunggulan untuk menggunakan video animasi sebagai media pembelajaran agar ketika siswa tidak mengerti akan materi sebelumnya, mereka dapat mengulangi bagian sebelumnya. Namun, bila dirasa memang sulit untuk dimengerti, mereka dapat melakukan diskusi dengan guru, baik secara langsung ataupun melalui pesan Online.

Video animasi juga dapat dibuat sendiri oleh pendidik yaitu dengan menggunakan aplikasi pembuat video animasi, yaitu Kinemaster, FlipaClip, dan lainnya yang dapat diunduh lewat google Playstore di Handphone. Penggunaan aplikasi ini juga dapat terbilang mudah, sehingga pendidik dapat membuat animasi yang semenarik mungkin untuk pembelajaran jarak jauh.

Dalam artikel ini, penulis membuat video animasi berbatuan aplikasi Flipaclip yaitu dengan menggambar sendiri karakter kartun dan pada materi segitiga kelas 7 SMP secara daring atau pembelajaran jarak jauh. Berikut tahapan pelaksanaan pembelajaran jarak jauh yang dilakukan penulis sebagai guru:

1. Guru melakukan pembukaan dalam pembelajaran melalui WhatsApp Grup di kelas 7 SMP

2. Guru meng-upload video animasi ke Youtube dan Grup WhatsApp kelas 7 SMP untuk ditonton oleh siswa. (Di sini penulis memberikan link youtube di grup agar bagi siswa yang tidak ingin mendownload video dapat menyaksikan materi di youtube)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun