Mohon tunggu...
Trio Kurniawan
Trio Kurniawan Mohon Tunggu... -

Semua yang ada di sini adalah pandangan saya tentang hidup. Saya hanya ingin agar hidup ini benar-benar hidup!!!

Selanjutnya

Tutup

Puisi

Kecantikanmu (sebuah puisi)

20 September 2012   16:42 Diperbarui: 25 Juni 2015   00:07 3652
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Puisi. Sumber ilustrasi: PEXELS/icon0.com

Bagiku,

Kecantikanmu mengalahkan sejuk tiupan angin di tengah padang ilalang

Dirimu adalah keindahan sempurna lembayung senja

Matamu memancarkan sinar-sinar emas matahari pagi

Awan-awan gelap tak akan mampu menghalanginya, karena, mata itu memancarkan kedamaian

Terangnya memancarkan kejujuran

Hangatnya menandakan ketajaman dan ketegasan

Kecantikan tubuhmu adalah mikrokosmos alam semesta

Setiap lekuk tubuhmu adalah kesempurnaan ciptaan

Disanalah margasatwa dunia bernaung

Kupu-kupu, Merak, Cendrawasih, Merpati, Enggang, dan 1001 lainnya mengisyaratkan keanggunanmu

Rambutmu adalah lekuk-lekuk aliran sungai

Hitamnya adalah hitam tanah; lambang kesuburan

Wanginya adalah semerbak harum padang bunga mawar

Kakimu adalah hamparan kayu besi hutan Kalimantan, kokoh kuat dan tinggi semampai; enak dipandang

Warna kulitmu menggambarkan ketulusan jiwa… Putihnya hati… Beningnya kata…

Argh…

Hatimu adalah Oase kehidupan

Mata air kasihmu tak akan pernah kering terhisap zaman

Akhirnya,

Kecantikanmu adalah sebuah tarian indah bagi segenap mata lelaki

Kecantikanmu adalah tanda keagungan tangan Tuhan

Dan…

Kamu cantik…

Penghujung November 2010

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun