Mohon tunggu...
Tiyarman Gulo
Tiyarman Gulo Mohon Tunggu... Penulis

Menulis adalah jalan cuanku!

Selanjutnya

Tutup

Humor Pilihan

Jika Indonesia Lolos Piala Dunia 2026, Aku Akan... (dan Kamu Pasti Ikut Gila Bareng Aku!)

7 Oktober 2025   21:26 Diperbarui: 8 Oktober 2025   07:02 40
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bendera Indonesia (pixabay.com/reinaldoreinhart)

Dan di bawahnya, ada yang komentar, "Betul. Ini hasil doa ibu-ibu arisan tiap malam Jumat." Brand-brand pun langsung pasang slogan nasionalis.

Indomie bikin varian "Rasa Piala Dunia", mungkin pedasnya sampai bikin wasit nangis.

Aqua ganti tagline, "Indonesia Haus Akan Kemenangan."

Dan tukang bakso di ujung gang ganti nama, "Bakso Ronaldo Asli Cibubur."

Kalau Aku Sendiri, Aku Akan...

Jujur, aku udah janji sama diri sendiri. Kalau Indonesia lolos Piala Dunia, aku akan... nabung. Bukan buat beli tiket nonton ke Amerika, tapi buat beli jersey ori, yang harganya hampir sama kayak DP motor.

Tapi serius, bayangin sensasinya, Melihat bendera merah putih berkibar di Piala Dunia, mendengar lagu Indonesia Raya bergema di stadion luar negeri, dan pemain kita berdiri sejajar dengan bintang-bintang dunia. Coba bilang nggak merinding.

Mungkin aku akan, Cetak banner segede rumah, "AKU HIDUP DI ZAMAN INDONESIA MASUK PIALA DUNIA." 

Gelar nobar di depan gang, pakai proyektor pinjaman dari kelurahan.

Bikin playlist "Timnasku Bahagiaku" di Spotify.

Dan pastinya, upload story 20 detik tiap menit, "INI INDONESIA, BUKAN MAIN-MAIN!"

Tapi yang paling serius, aku mau nyumbang tenaga. Kalau bisa, jadi relawan di PSSI bagian motivasi spiritual. Tugasnya cuma satu, bisikin pemain sebelum tanding, "Ingat, ini bukan sekadar bola. Ini harga diri 270 juta jiwa."

Fenomena Nasional, Euforia Se-Indonesia Raya

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humor Selengkapnya
Lihat Humor Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun