Mohon tunggu...
Teopilus Tarigan
Teopilus Tarigan Mohon Tunggu... ASN - Pegawai Negeri Sipil

Pro Deo et Patria

Selanjutnya

Tutup

Worklife Pilihan

Antusiasme Simulasi CAT Seleksi Calon PNS, Mental SDM dan Tantangan Angkatan Kerja

19 Januari 2020   23:36 Diperbarui: 19 Januari 2020   23:33 328
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bupati Karo bersama Wakil Bupati Karo memberikan motivasi dan bimbingan kepada peserta simulasi CAT-BKN (Sumber: Kantor Regional VI Badan Kepegawaian Negara Medan)

Angka Putus Sekolah
Angka putus sekolah di setiap jenjang pendidikan masih ada. Untuk tahun 2015, angka putus sekolah untuk jenjang pendidikan SD/MI sebesar 0,3%, jenjang pendidikan SMP/MTs sebesar 0,28% dan untuk jenjang pendidikan SMA/SMK/MA sebesar 2,1%. Dari data ini, angka putus sekolah yang paling besar adalah pada jenjang pendidikan SMA/SMK/MA.

  • Angka Melek Huruf
    Angka Melek Huruf merupakan indikator kemampuan baca tulis penduduk dewasa, yaitu kemampuan untuk membaca dan menulis huruf latin lainnya. Angka melek huruf pada tahun 2015 sebesar 99,08%, artinya masih terdapat 0,92% penduduk usia 15 tahun ke atas di Kabupaten Karo yang buta huruf. Salah satu penyebabnya, selain masih kurangnya pembangunan di bidang pendidikan, adalah penduduk usia lanjut yang lahir di saat pembangunan belum sebaik sekarang.

  • Angka Rata-Rata Lama Sekolah
    Indikator pendidikan lainnya yaitu rata-rata lama sekolah, tercatat pada tahun 2011 rata-rata lama sekolah penduduk dewasa di Kabupaten Karo sebesar 9,22 tahun, pada tahun 2015 meningkat menjadi 9,5 tahun.

  • Berkaca dari 7 indikator bidang pendidikan di atas, dalam upaya menelisik kenyataan fokus pembangunan SDM di Kabupaten Karo, dalam kaitannya dengan banyaknya pelamar Calon PNS yang berasal dari luar Kabupaten Karo, dan antusiasme mereka yang sangat tinggi dengan datang jauh-jauh ke Kabupaten Karo hanya untuk sekadar mengikuti simulasi CAT, barangkali kita tidak akan menemukan hubungan langsung terkait hal tersebut. Namun, patut menjadi renungan bersama, memang bukan profesi dan pekerjaan dengan mental pegawai dalam profesi PNS yang penting untuk dikejar dan dijelaskan dalam hal ini, melainkan sebuah renungan tentang mendesaknya untuk bersikap serius bagi semua elemen organisasi dan masyarakat di kampung ini untuk membenahi segala kekurangan dalam dunia pendidikan kita, termasuk dalam hal sarana dan prasarana, mengingat besarnya porsi dana pembangunan di bidang pendidikan dalam pembagian porsi anggaran di negara kita, minimal 20%!

    Penjelasan dan arahan dari Kepala BKD Kab. Karo kepada peserta simulasi CAT-BKN di SMP N 3 Berastagi, Sabtu, 18 Januari 2020 (Sumber: Kantor Regional VI Badan Kepegawaian Negara Medan)
    Penjelasan dan arahan dari Kepala BKD Kab. Karo kepada peserta simulasi CAT-BKN di SMP N 3 Berastagi, Sabtu, 18 Januari 2020 (Sumber: Kantor Regional VI Badan Kepegawaian Negara Medan)
    Suasana peserta simulasi CAT-BKN di SMP N 3 Berastagi menunggu antrian sesi simulasi, Sabtu, 18 Januari 2020 (Sumber: Kantor Regional VI Badan Kepegawaian Negara Medan)
    Suasana peserta simulasi CAT-BKN di SMP N 3 Berastagi menunggu antrian sesi simulasi, Sabtu, 18 Januari 2020 (Sumber: Kantor Regional VI Badan Kepegawaian Negara Medan)
    Di tengah derasnya persaingan para "pencari kerja" di antara kesempatan kerja yang mungkin dianggap sangat terbatas, di negara dengan mental SDM yang mungkin masih kurang berjiwa wira usaha, kompetitif, inovatif dan kreatif, setidaknya simulasi CAT-BKN dalam rangka persiapan seleksi Calon PNS Kabupaten Karo Tahun 2019, yang diikuti dengan sangat antusias ini, dapat memberikan cerminan bahwa kegiatan ini dalam semua keterbatasannya diniatkan untuk dijalankan dengan jiwa transparan, objektif, dan akuntabel, sehingga masyarakat tidak ada menjadi korban penipuan dalam seleksi dimaksud. Inipun adalah sejenis simulasi mental SDM di tengah berbagai tantangan angkatan kerja bangsa kita.


    Referensi:

    • BPS, Karo Dalam Angka 2014
    • BPS, Karo Dalam Angka 2016
    • BPS, Analisa IPM Kabupaten Karo
    • RPJMD Kab. Karo Tahun 2016-2021

    HALAMAN :
    1. 1
    2. 2
    3. 3
    4. 4
    Mohon tunggu...

    Lihat Konten Worklife Selengkapnya
    Lihat Worklife Selengkapnya
    Beri Komentar
    Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

    Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
    LAPORKAN KONTEN
    Alasan
    Laporkan Konten
    Laporkan Akun