Mohon tunggu...
Lupin TheThird
Lupin TheThird Mohon Tunggu... Seniman - ヘタレエンジニア

A Masterless Samurai -- The origin of Amakusa Shiro (https://www.kompasiana.com/dancingsushi)

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Artikel Utama

Hokkaido Saat Musim Dingin

11 Maret 2023   11:56 Diperbarui: 11 Maret 2023   17:00 1483
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pemandangan kota Sapporo saat musim dingin (dokpri)
Pemandangan kota Sapporo saat musim dingin (dokpri)

Salah satu bangunan tertua sekaligus objek wisata adalah bekas kantor gubernur di Sapporo. Bangunan ini dalam bahasa Jepang bernama Hokkaido kyu-honchosya atau lebih dikenal dengan nama akarenga-chosya, didirikan tahun 1888.

Bekas kegubernuran terlihat mencolok diantara gedung lainnya, sebab dibangun menggunakan bata merah. Mungkin agak diluar dugaan jika saya informasikan, bahwa bangunan menggunakan bata merah relatif mudah ditemukan di Jepang.

Jika pernah mengunjungi Edo Castle, pasti tahu gedung stasiun Tokyo sebagai salah satu stasiun terdekat. Anda bisa menikmati bangunan bata merah stasiun Tokyo, yang terlihat lebih mencolok sekarang karena baru saja selesai renovasi.

Demikian juga kebanyakan bekas gudang di daerah pelabuhan seperti Otaru, Aomori, Yokohama, Kobe, Nagasaki, dibangun menggunakan bata merah.

Kita kembali lagi ke cerita perjalanan.

Untuk kali ini, merupakan perjalanan ketiga saya berkeliling Hokkaido. Kunjungan pertama saat musim panas beberapa tahun lalu. Bersama 5 orang teman, kami menyewa mobil dan berkeliling selama seminggu.

Kemudian perjalanan kedua ketika musim gugur. Waktu itu kami bertiga, naik gunung Akadake di tengah Hokkaido, kemudian berkeliling di Danau Akan di sebelah timur.

Lantaran sudah pengalaman menjelajah ketika musim panas dan gugur, maka untuk melengkapinya saya datang kembali pada musim dingin.

Februari merupakan bulan pas untuk menikmati suasana gin-sekai. Ini istilah bahasa Jepang yang sering digunakan sebagai penggambaran dimana sejauh mata memandang, hanya tampak hamparan salju putih tak berujung.

Alasan lain pergi ke sana waktu musim dingin adalah, mulai tanggal 4 sampai 11 Februari diadakan acara Festival Salju di Sapporo dan beberapa tempat lain. Acara ini sudah terhenti selama 3 tahun karena pandemi. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
  8. 8
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun