Trik menjawabnya adalah fokus pada pencapaianmu yang relevan dengan posisi yang dilamar. Sampaikan cerita yang singkat, padat, dan menarik.Â
Misalnya, "Saya adalah seorang akuntan dengan pengalaman 3 tahun di bidang auditor. Saya memiliki keahlian dalam melakukan pemeriksaan terhadap catatan keuangan perusahaan dan melakukan audit internal. Saya sangat tertarik dengan posisi ini karena [alasan]. Salah satu pencapaian terbesar saya adalah [capaian]."
 "Apa kekuranganmu?"
Pertanyaan ini membuat banyak pelamar merasa tidak nyaman karena mereka takut terlihat kurang kompeten. Sebenarnya, HRD ingin melihat kejujuran dan kesadaran terhadap kekurangan dirimu sendiri. Mereka juga ingin melihat bagaimana kamu mengatasi tantangan saat bekerja dan belajar dari kesalahan.
Cara menjawab pertanyaan ini adalah dengan mengakui kekuranganmu secara jujur, tetapi tunjukkan bahwa kamu sedang berusaha untuk memperbaikinya.Â
Contohnya, "Saya cenderung terlalu detail dalam pekerjaan, yang terkadang bisa membuat saya kurang efisien. Namun, saya sedang belajar untuk memprioritaskan tugas dan berusaha agar tetap menepati deadline."
 "Mengapa kamu ingin bekerja di sini?"
Pertanyaan ini seringkali sulit dijawab dengan jawaban yang umum. Disini, HRD ingin melihat seberapa banyak riset yang kamu lakukan tentang perusahaan dan seberapa besar minat dan motivasimu pada posisi yang kamu lamar.
Pertanyaan ini dapat dijawab dengan menjelaskan alasan spesifik mengapa kamu tertarik dengan perusahaan tersebut. Hubungkan minatmu dengan nilai-nilai perusahaan, proyek-proyek yang sedang mereka kerjakan, atau budaya kerja yang mereka miliki. Misalnya, "Saya sangat tertarik dengan komitmen perusahaan dalam [nilai perusahaan]. Proyek [proyek perusahaan] sangat menginspirasi saya, dan saya yakin saya dapat berkontribusi dengan [keahlian saya]."
"Dimana kamu melihat dirimu 5 tahun dari sekarang?"
Pertanyaan ini membuat banyak pelamar merasa bingung dan tidak pasti tentang masa depan mereka. Tujuan HRD menyoalkan pertanyaan ini yaitu ingin melihat apakah tujuan karirmu sejalan dengan visi perusahaan dan apakah kamu memiliki ambisi yang realistis.