Mohon tunggu...
Syahrul Chelsky
Syahrul Chelsky Mohon Tunggu... Lainnya - Roman Poetican

90's Sadthetic

Selanjutnya

Tutup

Puisi Artikel Utama

Bayang-bayang

30 Oktober 2021   15:48 Diperbarui: 30 Oktober 2021   22:59 336
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber gambar: Pixabay.com/FranciscoJG

Terlalu banyak bayang-bayang dalam sajak yang ditulis
Dan tanda tanya di ruang luas yang membentang itu

Di musim-musim yang kelabu
Di depan pintu
Kulihat bulan melengkung
Dan kita hanya membenturkan harapan ke jalan-jalan

Kisah-kisah baik yang belum tercatat
Kupanggil seorang tanpa nama dengan namamu karena kita tidak sempat berbincang

Bebunga di taman membungkuk
Dan daun-daun tanggal sendiri
Di setiap luruhnya kusebut namamu
Tapi tidak seorang pun pulang
Di jalan bercabang ini

Malam mengempaskan cahaya,
Di balik jendela tak kulihat
Seseorang tanpa nama
Atau bunga-bunga di taman
Mungkin karena di dalam sajak ini
Terlalu banyak bayang-bayang

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun