Mohon tunggu...
Servasius Hayon
Servasius Hayon Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Anak Pertama dari tiga bersaudara

Tinggal di Sangatta, Kab. Kutai Timur. Memiliki darah Flores Timur dari Bapak Mama. Pemalas yang suka menulis, khususnya puisi.

Selanjutnya

Tutup

Puisi

Subuh

1 September 2019   20:02 Diperbarui: 1 September 2019   20:08 47
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
sumber: unsplash.com

Dari dalam gelap kau bertanya kepadaku yang sudah tersadar sebelum alarm di HP-ku berbunyi nyaring (namanya juga subuh): kau mau pulang? Adikku harus bekerja. Kujawab kau sekenanya. Kau pasti sangat mengerti maksudku. Karena setelah aku memberi jawaban yang tak sesuai pertanyaan, kau langsung menghilang. Selalu seperti itu. Kau muncul, bertanya, dan menghilang. Sedang aku bertanya-tanya siapa kau sebenarnya.

Mungkin kau malaikat pelindung. Mungkin kau mimpi malam yang membenci subuh. Mungkin kau gadis yang ingin kupacari. Mungkin kau kunang-kunang yang menjadi kancing bajuku. Mungkin kau hantu yang tak ingin disebut hantu.

Bagaimanapun aku tak peduli. Hujan selalu datang malam hari dan meninggalkan dinginnya di badan subuh. Aku yang enggan bangun saat udara dingin, bersyukur dibangunkan olehmu.

Lain kali aku ingin mengajakmu berkencan. Semoga kau perempuan. Sehingga kita bisa jalan-jalan seperti berpacaran. Semoga kau malaikat. Sehingga aku bisa menitipkan doaku kepada Tuhan. Semoga kau mimpi. Sehingga aku bisa terus melarikan diri dari kenyataan pahit. Semoga kau kunang-kunang. Sehingga aku bisa memahami pentingnya terang sekecil apapun.

Adikku terlelap di belakangku. Dan kau melihat kami berlalu, tanpa aku tahu. Aku tak tahu?

Juni 2019

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun