Mohon tunggu...
Henny Nuraeni
Henny Nuraeni Mohon Tunggu... -

Silaturahmi yuk di blog saya : http://sayhitohenny.blogdetik.com/

Selanjutnya

Tutup

Foodie

Ayo Coba 3 Makanan Korea Ini

11 April 2012   06:37 Diperbarui: 25 Juni 2015   06:46 464
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Parenting. Sumber ilustrasi: Freepik

Korea bukan hanya terkenal soal K-Pop, K-Drama, hingga merambah ke dunia Fashion, pariwisata tapi tidak boleh dilewatkan juga yakni soal makanannya. Sama dengan makanan-makanan lainnya, Korea juga memiliki jenis makanannya sendiri. Sebatas yang hanya kita tahu saja bahwa masakan Korea memiliki cita rasa, bumbu dan juga ada satu lagi sejarah dan keunikan makanan tersebut.

Lewat Event “ Pemilihan Touch Korea Tour Pengalaman Korea Tim” saya akan list ke-tiga makanan di bawah ini sebagai makanan yang “ wajib dicoba” di Korea, kenapa? Karena ketiga makanan ini membuat saya penasaran akanhistory nya.

2.Kimchi

Sudah coba makan Kimchi? Mungkinmakanan yang satu ini bukanlah menjadi makanan yang asing lagi ditelinga kita. Kimchi merupakan salah satu makanan yang disebut –sebut sebagai makanan sehat dunia. Membuat kimchi itu gampang-gampang susah, orang Korea membuat kimchi biasanya di sebuah wajan/ ember besar kemudian ditutup dan disimpan hingga awet berbulan-bulan. Pas musim dingin makanan ini biasa dimakan sedikit demi sedikit.

Menurut saya makanan yang satu ini cukup terbilang unik, karena tidak semua pandai membuat kimchi. Jika seseorang telah pandai memasak kimchi kabarnya dirinya pantas disebut sesorang yang jago masak. Bisa dikatakan membuat kimchi merupakan tolak ukur pandainya seseorang dalam memasak.

2.Patjuk / Bubur kacang merah

Patjuk, si bubur kacang merah yang manis

Terlihat makanan ini merupakan makanan simple yang dibuat orang Korea, tapi jangan salah dulu sebenarnya makanan ini memiliki makna tersendiri loh buat orang korea. Patjuk merupakan sejenis bubur kacang merah yang dimana selalu ada dihari besar seperti malam terpanjang atau yang sering kita dengar Dongji. Satu yang bikin saya pensaran ialah makanan ini memiliki kekuatan untuk mengusir roh jahat.

Roh jahat sangat benci dengan warna terang seperti merah, malam Dongji juga disebutkan bahwa roh jahat tengah aktif di malam tersebut. Itulah sebab mengapa jaman dulunya masyarakat korea sering menaburkan sup kacang merah di sekitar rumah dan pohon-pohon besar disekitarnya.

3. Beondaeggi

Ingin coba beondaeggi

Kalo yang satu ini mungkin agak ekstrim, tapi kayaknya bikin penasaran saya deh. Beondaeggi merupakan makanan Korea yang berasal dari ulat sutra. Ngak kebayang ya, kain sutra aja kan mahal apalagi ulatnya heheh…. But the way makanan ini konon katanya makanan populer di jalanan, makan beondaeggi paling pas dimakan sambil minum alkohol. Menurut berita yang pernah saya dengar makanan ini memiliki cita rasa lemak ulat yang berasa dilidah. Makanya, Beondaeggi membuat saya cukup penasaran.

Ketiga makanan Korea ini akan saya coba jika saya ke Korea nanti bukan sekedarmakanan biasa pada umumnya, karena bagi saya ketiganya memiliki story tersendiri dengan keunikannya masing-masing. Semoga lewat event ini bisa mengantarkan saya ke Korea gratis bersama 2Pm dan Miss A sambil makan ketiga makanan diatas.

Sumber gambar :

http://artikelterbaru.com/

www.visitkorea.kr.or

Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun