Mohon tunggu...
Muhammad Yunus
Muhammad Yunus Mohon Tunggu... Wiraswasta - Kemandirian Pilar Dalam Kebersamaan Saling Berpadu

Penggiat Ekonomi Syariah terapan, dan Pertanian Organik Terpadu berbasis Bioteknologi. Sehat Manusia, Sehat Pangan, Sehat Binatang, Sehat Tanah, Air dan Udara.

Selanjutnya

Tutup

Nature

1.100.000 batang pohon

31 Agustus 2011   13:37 Diperbarui: 26 Juni 2015   02:20 126
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Hobi. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Rawpixel

Inilah komitmen dari Ikatan Keluarga Canduang Koto Laweh (IKCK) Jakarta menelorkan program waqaf pohon produktif dan lindung untuk pendididikan. Gerakan ini berasal dari kegiatan Pulang Basamo Ranah Minang.

Kegiatan Pulang Basamo Ranah Minang di dukung sepenuhnya oleh TNI Angkatan Laut dengan menyediakan Kapal Perang Republik Indonesia (KRI) Tanjung Nusanive-973. Dibantu oleh BK3AM sebagai mitra sosialisasi Pulang Basamo Ranah Minang.

Ucapan terima kasih kami panitia pelaksana kepada seluruh penumpang Pulang Basamo Ranah Minang, Pemerintah Provinsi Sumatera Barat, Pemerintah Kota Padang, Walinagari Canduang Koto Laweh, Camat Canduang, Urang kampuang, dunsanak seluruhnyo atas do'a dan partisipasi.

Kegiatan Pulang Basamo telah melakukan kegiatan diantaranya:

1. Santunan Anak Yatim & Manula sebesar Rp. 50.700.000,- untuk 375 orang.

2. Penanaman pohon waqaf produktif dan lindung untuk pendidikan dengan target 1,1 juta pohon sampai 2016. Dengan rincian setiap jorong 100.000 batang. Dimana pada Pulang Basamo 2011 insya Allah akan ditanam 2.000 batang pohon. Penanaman pohon ini berlangsung besok Kamis, 1 September 2011 di sepanjang jalan Nagari Canduang Koto Laweh jam 09.00 WIb- Selesai

3. Membangun infra struktur pengelolaan waqaf pohon berupa Rumah Zakat Nagari yang mempunyai tanggungjawab atas pengelolaan lebih lanjut pohon waqaf untuk pendidikan di nagari canduang koto laweh.

4. Mendirikan Rumah Pintar Nagari dengan mendirikan pustaka satelit untuk masing-masing jorong di kenagarian Canduang Koto Laweh.

Kegiatan ini terselenggara berkat kerjsama dan sinergi berbagai pihak. Semoga ini menjadi gerakan bersama untuk menyelamatkan generasi muda Indonesia lewat gerakan waqaf pohon produktif dan lindung bagi pendidikan.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Nature Selengkapnya
Lihat Nature Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun