Mohon tunggu...
Ronny Rachman Noor
Ronny Rachman Noor Mohon Tunggu... Lainnya - Geneticist

Pemerhati Pendidikan dan Budaya

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Mengenal Anjing Pekerja yang Penuh Jasa

30 April 2022   07:46 Diperbarui: 21 Juni 2022   22:17 1796
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Anjing militer sedang bertugas. Photo:  armedforcesentertainment.com

Anjing militer ini dilatih secara khusus sebagai pelacak dan pendeteksi serta pengawal. Biasanya anjing militer ini dilibatkan juga untuk mencari dan menyelamatkan personel militer.

Saat ini jenis anjing yang paling banyak digunakan sebagai anjing militer adalah German shepherds, Dutch shepherds, dan  Belgian Malinois.

Anjing Pelacak

Anjing pelacak dilatih secara khusus untuk mengembangkan indra penciumannya yang sangat  tajam, sehingga dapat mendeteksi bahan bahan tertentu seperti narkoba, bahan peledak, mayat, bahan makanan seperti jamur, buah buahan dan sayuran dllnya.

Bahkan dengan berkembangnya kebutuhan anjing pelacak ini dikembangkan kemampuannya untuk mendeteksi penyakit kanker dan kadar gula darah.

Anjing pelacak. Photo: akcgr.org  
Anjing pelacak. Photo: akcgr.org  

Sebagai contoh di Australia anjing pelacak ini banyak dipekerjakan di bandara untuk mendeteksi makanan, buah buahan dan sayuran agar tidak masuk ke wilayah Australia dengan alasan keamanan bagi pertanian.


Jenis anjing pelacak yang paling banyak dgunakan adalah Beagles, Labrador retrievers, dan golden retrievers.

Beagle. Photo: akc.org
Beagle. Photo: akc.org

Anjing Pencari dan Penyelamat

Dalam pelatihan anjing pencari dan penyelamat ini sengaja ditingkatkan kemampuan indra pendengaran dan penciumannya sehingga keberadaanya di tengah tengah bencana alam seperti misalnya gempa, tanah longsor,  pencarian orang hilang sangat diperlukan.

Anjing pencari dan penyelamat. Photo: www.akc.org 
Anjing pencari dan penyelamat. Photo: www.akc.org 

Dengan kemampuan yang luar biasa anjing pencari dan penyelamat dapat mencari korban yang mustahil ditemukan oleh manusia.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun