Mohon tunggu...
Warisan Literasi Mama
Warisan Literasi Mama Mohon Tunggu... Freelancer - Meneruskan Warisan Budaya Literasi dan Intelektual Almarhumah Mama Rohmah Tercinta

Mama Rohmah Sugiarti adalah ex-writerpreneure, freelance writer, communications consultant, yogini, dan seorang ibu yang sholehah dan terbaik bagi kami anak-anaknya. Semoga Mama selalu disayang Allah. Alfatihah.

Selanjutnya

Tutup

Money

3 Strategi Gratisan Majukan UMKM Sendiri

20 Juni 2021   19:06 Diperbarui: 20 Juni 2021   19:13 218
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Asyiknya Tantangan Mengelola UMKM Sendiri | Sumber Foto: Xendit

Tak bisa dipungkiri, pasti akan ada banyak tantangan untuk memulai usaha dari nol di Indonesia. Tapi, salah satu tantangan utama yang pada galibnya dihadapi oleh para pelaku UMKM adalah keterbatasan modal. Sebagai usaha rakyat, tentunya banyak pelaku UMKM yang memulai usaha dengan modal yang sangat terbatas. Biasanya mereka hanya bisa berharap bahwa seiring berjalannya waktu dan meningkatnya omzet, maka nantinya akan bisa merekrut karyawan profesional, serta membeli peralatan dan fasilitas usaha yang lebih baik, agar bisa semakin memajukan bisnisnya.

Tapi zaman telah berubah. Di era modern sekarang, ternyata terpampang banyak jalan pendukung agar bisa meraih sukses tanpa perlu adanya modal besar. Berbekal ketersediaan teknologi dan informasi yang makin canggih, makin banyak tersedia cara bagi para pelaku UMKM untuk mengembangkan bisnis mereka dengan 'dukungan gratis' dari pihak ketiga.

Salah satu contohnya adalah Xendit. Sebagai perusahaan payment gateway terkemuka di Indonesia, mereka baru-baru ini meluncurkan Program Xendit Level Up, dimana para pelaku UMKM dapat mendaftar dan sekaligus berkesempatan untuk memberdayakan layanan payment gateway selama setahun, tanpa perlu membayar biaya sepeser pun.

Tunggu apa lagi, buat kamu yang belum tahu, payment gateway atau gerbang pembayaran berfungsi sebagai "jembatan" yang memfasilitasi dan memproses berbagai metode pembayaran digital, mulai dari Virtual Account, kartu kredit/debit, dompet digital, sampai outlet ritel. Dengan payment gateway, kini pembelimu bisa memilih metode pembayaran favorit mereka!

1. Manfaatkan Software Gratisan Secara Cuma-cuma

Konon "tidak ada yang gratis di dunia ini". Ternyata pada kenyataannya, sekarang ada banyak software gratis yang dapat kita maksimalkan untuk menjalankan bisnis. Bisa mulai dari software untuk mengurus keuangan, sumber daya manusia, digital workspace, pemasaran media sosial, hingga manajemen proyek.

Lihat saja beberapa aplikasi ini. Canva.co untuk desain grafis. BukuKas untuk catatan keuangan.Trello untuk manajemen proyek. Hootsuite untuk manajemen media sosial dan masih banyak lainnya.

Dengan memanfaatkan berbagai fitur-fitur gratis di atas secara semaksimal maka kita tidak lagi perlu menghabiskan banyak dana untuk berlangganan software berbayar. Istilahnya, kalau ada yang gratis kenapa bayar?


2. Rajin Ikuti Kelas Gratis dan Peluang Pendanaan

Saat ini, apalagi di masa pandemi sekarang, semakin marak adanya acara-acara yang dikemas secara virtual. Saat ini sudah sangat banyak webinar yang dapat kita ikuti tanpa biaya sepeser pun. Apalagi untuk sekedar mendapatkan insight praktis yang dapat bermanfaat bagi para pelaku UMKM.

Sebut UKMIndonesia.id h satunya. Mereka adalah sebuah situs web khusus UMKM oleh Universitas Indonesia, yang mengumpulkan semua program dan kesempatan pendanaan yang dapat diikuti, dimana sebagian besar bisa diikuti tanpa perlu bayar sama sekali.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun