Mohon tunggu...
Haryadi Yansyah
Haryadi Yansyah Mohon Tunggu... Wiraswasta - Penulis

ex-banker yang kini beralih profesi menjadi pedagang. Tukang protes pelayanan publik terutama di Palembang. Pecinta film dan buku. Blogger, tukang foto dan tukang jalan amatir yang memiliki banyak mimpi. | IG : @OmnduutX

Selanjutnya

Tutup

Trip Pilihan

Menyongsong Keutamaan Sport Tourism, Buaq Ate Kembang Mate Hai Mandalika!

18 November 2021   09:36 Diperbarui: 18 November 2021   09:54 1038
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Jika perut kenyang, hati pun riang. Nah, jalan-jalan siap dilanjutkan kembali, bukan? Kenapa nggak coba wisata olahraganya? Yuk!

Mendorong Sport Tourism Menjadi Andalan Utama Mandalika

Dengan sederet pahatan alam dari Sang Pencipta, tentu saja kita dapat memanfaatkannya untuk berwisata sekaligus berolahraga. Dengan beragamnya pantai yang tersedia, berbagai jenis olahraga air dapat dilaksanakan menyesuikan jenis-jenis pantai itu sendiri.

Bagi yang gemar surfing, maka hal itu dapat dilakukan di Pantai Gerupuk atau Pantai Seger yang dikenal dengan ombaknya yang pas untuk berselancar.

Desember tahun lalu, Mandalika Hotel Association (MHA) bekerjasama dengan Persatuan Selancar Ombak Indonesia (PSOI) sukses mengadakan kompetisi selancar ombak tingkat nasional bertajuk MHA Open 2020 Surfing Competition.

Walau bukan anak pantai, jika berkesempatan ke laut, tentu saja saya tidak akan melewatkan untuk berenang. Lebih seru lagi jika saya dapat snorkeling.

Nah, di Pantai Tanjung Aan, pantai yang langsung menghadap Samudera Hindia dan memiliki air yang jernih kebiruan ini, terdapat titik snorkeling yang menawarkan keindahan biota bawah lautnya.


Sumber: Lombokkita.com
Sumber: Lombokkita.com

Ada satu jenis olahraga lagi yang belum pernah saya lakukan namun selalu bikin penasaran yaitu paragliding, aksi "terbang" menggunakan parasut. Nah rupanya di Kuta Mandalika Lombok, kegiatan ini dapat dilakukan.

Sudah ada beberapa kelompok usaha yang menyediakan jasa paralayang ini. Tentu saja diiringi dengan kelengkapan peralatan dan pilot tandem yang mumpuni. Di tahun 2019 bahkan sempat diadakan kejuaraan paralayang bertajuk Paragliding Trip of Indonesia (Trol) Seri ke-III yang diikuti oleh banyak peserta.

Selain kondisi alam yang prima, usaha pemerintah daerah dan pusat dalam membangun berbagai fasilitas penunjang sport tourism ini patut diacungi jempol sehingga olahraga alam dapat dikombinasikan dengan olahraga.

Dengan adanya jalan yang mulus di sepanjang bibir pantai, memungkinkan untuk dilakukan olahraga triathlon yang berbasis endurance atau daya tahan yang menggabungkan tiga cabang olahaga berbeda yaitu berenang, bersepeda dan berlari.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun