Mohon tunggu...
Nurmalasari
Nurmalasari Mohon Tunggu... Konsultan - Public Health Specialist

Passionate in Youth4Health & Mental Health | SDGs, Social Network, & Indigenous Enthusiasts

Selanjutnya

Tutup

Catatan

Skenario 'Allah'

26 Maret 2012   17:00 Diperbarui: 25 Juni 2015   07:27 860
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
1332780563905506997

Seiring berjalannya waktu, ku lalui kehidupan ku dengan langkah yang selalu diiringi dengan berbagai macam pernak-pernik kehidupan entah menyenangkan ataupun menyedihkan. [caption id="attachment_178458" align="alignleft" width="180" caption="God is the Best Director"][/caption] Entah hidup ini adalah sebuah cobaan atau sebuah skenario yang telah dibuat olehNya untuk di jalankan, yang ku tau hanya menjalankannya dengan semua yang ku punya. Begitu sulit untuk menjelaskan tentang siapa dan seperti apa kehidupan yang ku jalani. Di mana ku dapatkan kebahagiaan dan kesenangan, selalu diikuti dengan kesedihan, tapi ketika ku alami kesedihan, kebahagiaan lama sekali datangnya meski kita harapkan. Inilah ujian dariNya. Entah skenario seperti apa yang sedang ku jalani, hanya dengan spirit yang tersisa, ku lakukan semua yang ku bisa. Terkadang kurasakan kehidupan ini tak adil bagi ku, mengapa selalu kesedihan dan keterpurukan yang ku dapatkan? Bagai serangga yang terperangkap dalam jaring laba-laba, tak mampu melakukan apa pun untuk terlepas dan merasakan kembali kebebasan, hanya dapat berharap datang sang bidadari untuk menyelamatkan. Beberapa sahabat terbaik yang terlupakan telah menyadarkan ku, tentang arti perjuangan hidup, perjuangan hidup yang dahulu ku pertahankan untuk orang yang ku sayang. Bagai terapi energi yang ku dapatkan kembali dari semua sahabat terbaik ku. Kini yang tersisa hanyalah kalian, para SAHABAT terbaik yang pernah ku miliki. Walaupun ku tak tau pasti, tapi bagiku kalian tetaplah yang terbaik. Juga kekuatan dari orang-orang yang kita sayang dan yang terutama adalah ALLAH, The Best Director. Banyak orang bilang, segala sesuatu yang terjadi adalah takdir, takdir yang sudah di tetapkan untuk di jalani. Jadi, apakah ini memang takdir yang harus ku lalui? Aku tak bisa mempercayainya. Teringat akan kata-kata seorang sahabat, hidup ini memang sebuah sekenario yang harus kita jalani, dan segala sesuatu yang terjadi adalah takdir. Tapi takdir itu tak selamanya berkuasa atas kehidupan kita. Kita lah yang harus menentukan takdir itu sendiri, dan jangan biarkan takdir yang menuntun kita. Entah itu benar atau salah, yang ku tau skenario ini yang sekarang sedang kujalani, entah itu jalan terbaik, ataupun jalan terburuk. Dan aku percaya, sangat percaya... bahwa skenario yang ku jalani ini akan berakhir HAPPY ENDING.

Mohon tunggu...

Lihat Catatan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun