Mohon tunggu...
Nobel Rajendra Riyanto
Nobel Rajendra Riyanto Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Mahasiswa Biasa

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Press Realease: Pengabdian Masyarakat Kegiatan Kampus Mengajar 7 di SD Negeri Sawahan

13 Mei 2024   10:42 Diperbarui: 12 Juni 2024   01:19 231
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Asistensi mengajar ini juga sangat dinanti siswa, sebab mereka sangat senang apabila didampingi oleh mahasiswa kampus mengajar dalam pembelajarannya. Asistensi mengajar dilakukan hampir tiap hari, kadang dilaksanakan sesuai jadwal dan kadang apabila bapak/ibu guru membutuhkan bantuan dari mahasiswa kampus mengajar dengan senag hati kami siap membantu. Asistensi mengajar ini sangat mengasikan dan membantu mahasiswa dalam meningkatkan kemampuan publik speaking, berpikir kritis, kreatif, dan inovatif. Tentunya masih banyak lagi pengalaman dari kegiatan asistensi mengajar ini.

Les Baca Tulis Siswa rutin senin dan selasa

 

Dokumen Pribadi
Dokumen Pribadi

Kegiatan yang dilaksanakan oleh kelompok mahasiswa Kampus mengajar di SD Negeri Sawahan yaitu melaksanakan program kerja yang berkaitan dengan literasi siswa. Program kerja atau kegiatan tersebut dinamai dengan les Batul (les baca tulis). Les baca tulis ini merupakan salah satu program utama yang dilakukan oleh kelompok mahasiswa yang diterjunkan di sekolahan tersebut. Tujuan utama dari program kerja ini tidak lain lagi untuk meningkatkan literasi dan memberantas minimnya literasi pada siswa. Progam ini bukan program yang wajib diikuti oleh seluruh siswa. Akan tetapi, program ini ditujukan kepada siswa yang mau dan yang membutuhkan uluran tangan oleh mahasiswa Kampus Mengajar serta ingin meningkatkan tingkat literasinya terutama pada baca tulis siswa. Informasi terkait les baca tulis sebelumnya sudah diinformasikan kepada bapak dan ibu wali kelas masing-masing. Sehingga program ini tidak akan berjalan apabila tidak ada bantuan dan arahan dari Bapak dan Ibu Guru Wali kelas. 

 Pelaksanaan program kerja ini terlaksana setiap hari senin dan selasa, setelah pulang sekolah di perpustakaan sekolahan. Durasi dalam pelaksanaan menyesuaikan pulang sekolah siswa. Biasanya siswa yang telah pulang sekolah akan datang di perpustakaan untuk mengikuti les baca tulis. Meski tidak rutin setiap hari, antusias siswa dalam mengikuti kegiatan ini lumayan banyak dari kelas 1-5. Siswa akan diberikan presensi yang diisi oleh mahasiswa dalam menganalisis tingkat baca tulis siswa apakah terdapat penurunan atau peningkatan selama les baca tulis ini. Apabila mengulang, siswa akan mengulang dipertemuan selanjutnya untuk mengulang bacaan yang diulang pada kesempatan sebelumnya. Begitu sebaliknya, untuk siswa yang lancar akan diberikan keterangan lanjut yang untuk pertemuan selanjutnya akan membaca pada halaman berikutnya.

 Tiap mahasiswa membagi tugasnya dalam memberikan bimbingan kepada tiap anak. Untuk mengetahui seberapa jauh pemahaman siswa terkait baca tulisnya, mahasiswa Kampus Mengajar memberikan pretest dengan menyuguhkan beberapa jilid, mulai dari jilid 1-5. Sehingga dengan memberikan pretest ini dapat mengetahui kekurangan pada siswa tersebut. Banyak karakter siswa yang perlu dipelajari dan diperhatikan oleh mahasiswa dalam memberikan les Baca Tulis, dengan memperhatikan karakter siswa diharapkan dapat memberikan bimbingan yang terbaik untuk siswa serta dapat memahami dalam menyesuaikan pembelajaran yang sesuai dengan siswa.


Festival Literasi dan Numerasi (Lingkungan Kaya Teks)

 

Dokumen Pribadi
Dokumen Pribadi

Festival Literasi dan Numerasi merupakan kegiatan wajib dari pihak kampus mengajar yang harus dilaksanakan mahasiswa Kampus Mengajar. Kegiatan ini melibatkan Mahasiswa Kampus Mengajar dan Peserta didik dalam ikut serta dalam pelaksanaan Festival literasi dan numerasi. Kegiatan yang dilaksanakan di SD ini yaitu membuat poster lingkungan kaya akan teks. 

 Pembuatan poster lingkungan kaya teks ini siswa diminta untuk membawa alat dan bahan dari rumah masing-masing, seperti kardus, gunting, lem, hiasan, dsb. Kegiatan pembuatan poster ini, siswa diminta untuk membuat sebuah figura foto dari bahan dasar kardus sedangkan media posternya sudah disediakan oleh mahasiswa KM. Kegiatan ini tentunya melibatkan literasi dan numerasi siswa. Untuk numerasi dapat direalisasikan pada saat siswa melakukan kegiatan mengukur, menjumlahkan, membagi, dan mengurangi dari proses pembuatanya. Sedangkan literasi sendiri, direalisasikan melalui penempelan hasil poster nantinya di koridor kelas masing-masing.

 Pelaksanaan festival literasi dan numerasi ini dilaksanakan secara serentak oleh siswa kelas 1-5, di kelas masing-masing dengan pendampingan penanggung jawab kelas (Mahasiswa Kampus Mengajar) sesuai dengan yang sebelumnya telah dibagi. Setelah siswa membuat hisan dan menempel figura tersebut di poster, langkah selanjutnya penempelan di setiap koridor kelas masing-masing dari kelas 1-5. Tujuan diadakannya festival literasi numerasi ini guna mengajak siswa dalam meningkatkan literasi dan numerasi melalui kegiatan ini.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun