Mohon tunggu...
Khairunisa Maslichul
Khairunisa Maslichul Mohon Tunggu... Dosen - Profesional

Improve the reality, Lower the expectation, Bogor - Jakarta - Tangerang Twitter dan IG @nisamasan Facebook: Khairunisa Maslichul https://nisamasan.wordpress.com

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Pilihan

Jenis Wisata Alam yang Ramah Anak

11 Juli 2023   15:30 Diperbarui: 11 Juli 2023   19:24 327
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ajak buah hati berwisata alam dengan mengenal lebih dekat hewan dan tanaman (Foto 1: Travel Kompas.com)


Bagi para orang tua, berlibur bersama buah hati tercinta jelas sangat didamba. Wisata alam menjadi salah satu jenis wisata yang banyak diminati keluarga.

Wisata di pantai dan gunung memang menarik bagi orang dewasa, namun belum tentu cocok untuk anak-anak. Jika tak berhati-hati, resiko kecelakaan seperti terjatuh dari ketinggian ataupun tenggelam dapat terjadi.

Padahal, menurut data Organisasi Wisata Dunia (WTO), kasus kematian karena tenggelam menjadi satu dari tiga besar ancaman paling mematikan bagi turis.

Minimnya lifeguard (tim penyelamat) di pantai jelas berimbas pada banyaknya kasus kecelakaan di pantai karena idealnya ada 100 orang lifeguard per 10 ribuan orang turis di pantai.

Pastikan ada lifeguard berjaga di sekitar lokasi wisata air (Foto 2: HSEprime.com)
Pastikan ada lifeguard berjaga di sekitar lokasi wisata air (Foto 2: HSEprime.com)



Jangan khawatir, tetap ada lho lokasi wisata alam yang (relatif) lebih ramah anak. Meskipun begitu, orang tua tetap harus awas dan waspada selama berada di sana.

Lalu, apakah saja wisata alam yang dapat meminimalisir resiko kecelakaan pada anak sekaligus sebagai sarana edukasi? Berikut ini daftar rekomendasinya yang layak diprioritaskan saat musim liburan.

Shelter Hewan

Rumah singgah (shelter) hewan menampung para hewan jalanan yang sakit atau terluka maupun hewan yang tadinya berpemilik namun telah ditelantarkan. Di sini, keluarga juga dapat mengadopsi hewan untuk dirawat di rumah.

Umumnya, shelter hewan berisi hewan peliharaan seperti kucing dan anjing. Kini, tak sedikit shelter hewan yang juga merawat hewan liar hasil rescue, terutama karena diperjualbelikan secara ilegal, seperti monyet, beruang, beruk, dan lainnya sebelum dilepasliarkan kembali ke alam setelah sehat.

Shelter hewan Suargaloka Camari di Pekanbaru Riau (Foto 3: Riau1.com)
Shelter hewan Suargaloka Camari di Pekanbaru Riau (Foto 3: Riau1.com)

Shelter hewan biasanya menerima kunjungan masyarakat umum di akhir pekan dan gratis, tetapi tetap menerima donasi berupa uang maupun pakan hewan dari para pengunjung. Contohnya antara lain shelter kucing Rumah Singgah CLOW di Parung Bogor dan di Bali, Rumah Kucing Parung (RKP) di Bogor, shelter anjing Rumah Singgah TPP di Serang Banten, shelter anjing dan kucing Nathasatwa Nusantara di Bogor dan Jakarta, serta shelter hewan Suargaloka Camari milik Pekanbaru Dog Lover di Riau.

Kebun Raya

Ingin berlibur sambil mengenal jenis pepohonan? Kebun Raya yang murah meriah adalah jawabannya.  

Di Kebun Raya, banyak pohon besar berusia tahunan yang membuat udara semakin sejuk. Kebun Raya juga menawarkan suasana piknik di bawah pohon yang langka ditemui.

Sejuknya suasana hijau di Kebun Raya Cibodas (Foto 4: Traveloka.com)
Sejuknya suasana hijau di Kebun Raya Cibodas (Foto 4: Traveloka.com)
Selain Kebun Raya Bogor yang paling terkenal, Indonesia juga memiliki Kebun Raya Cibodas dan Kuningan Jawa Barat, Kebun Raya Purwodadi di Jawa Timur, Kebun Raya Eka Karya di Bedugul dan Jagatnatha di Jembrana Bali, Kebun Raya Samosir di Sumatera Utara dan Solok di Sumatera Barat, serta Kebun Raya Batam. Saat ke Kebun Raya, pastikan alas kaki kita nyaman karena luasnya area kebun.

Taman Bunga

Bagi keluarga yang mayoritas buah hatinya adalah anak perempuan, taman bunga adalah wisata alam yang sangat layak dikunjungi. Tak perlu sampai luar negeri jika dana liburan belum mencukupi, ada banyak taman bunga cantik di sini.

Umumnya, bunga hias perlu tempat sejuk untuk tumbuh besar. Tak heran, sejumlah lokasi taman bunga di Indonesia berada di daerah dingin yang tinggi namun tetap dapat didatangi untuk wisata.

Siapa yang tak tergoda untuk berswafoto di Taman Bunga Nusantara di Cianjur ini? (Foto 5: Instagram @tamanbunganusantara)
Siapa yang tak tergoda untuk berswafoto di Taman Bunga Nusantara di Cianjur ini? (Foto 5: Instagram @tamanbunganusantara)


Berikut ini adalah sejumlah taman bunga terkenal di Indonesia antara lain Taman Bunga Nusantara di Cianjur, Taman Bunga Sakura di Cibodas, Taman Bunga Begonia di Lembang Bandung, Taman Bunga Setya Aji di Ungaran Semarang, Taman Bunga Matahari di Kediri, Taman Bunga Selecta di Batu Malang, dan Taman Bunga Gemitir (Marigold) di Badung Bali. Selain dapat berswafoto yang Instagramable di taman bunga tersebut, kita pun dapat mengenal beragam jenis bunga hias di sana.

Taman Buah

Anda sekeluarga hobi makan buah? Taman buah jelas patut jadi prioritas untuk wisata alam karena banyak dari taman buah di Indonesia menawarkan paket makan buah di tempat maupun untuk dibawa pulang, asyik kan ya?

Lokasi taman buah yang tak setinggi taman bunga sehingga kita  (relatif) lebih cepat sampai jika jalanan tak macet. Semakin pagi kita berangkat ke taman buah, maka semakin lama kita dapat menikmati aneka buah di sana lho!

Nikmati lezatnya buah tropis di Taman Buah Mekarsari bersama keluarga (Foto 6: Travel Kompas.com)
Nikmati lezatnya buah tropis di Taman Buah Mekarsari bersama keluarga (Foto 6: Travel Kompas.com)
Taman buah berikut dapat masuk daftar tujuan liburan keluarga yaitu Taman Buah Mekarsari di Cileungsi Bogor, Kebun Durian Warso Farm di Cijeruk Bogor, Kebun Inti Farm di Sindangbarang Bogor, dan Puncak Berry Farm di Cipanas Bogor. Di taman buah, wisata alam dapat membuat perut tambah kenyang!

Desa/Kampung Wisata

Untuk warga kota, suasana desa yang hijau dan tenang tentu bisa membuat badan serta pikiran dapat healing lebih optimal. Nah, desa atau kampung wisata adalah lokasi wisata alam yang pas jadi tujuan.

Kita pun dapat menikmati ciri khas atau keunikan yang berada di masing-masing desa atau kampung wisata. Pemandu atau penduduk lokal di sana dapat membantu kita untuk mengeksplorasi lebih jauh keindahan alam yang masih asli.

Ingin healing di dalam negeri? Desa wisata Pujon Kidul di Malang ini termasuk salah satu rekomendasi (Foto 7: Kemenparekraf.go.id)
Ingin healing di dalam negeri? Desa wisata Pujon Kidul di Malang ini termasuk salah satu rekomendasi (Foto 7: Kemenparekraf.go.id)


Banyak desa atau kampung wisata yang dapat dikunjungi, termasuk sejumlah nama ini yaitu Desa Pujon Kidul di Malang, Desa Pentingsari di Yogyakarta, Desa Ponggok di Klaten, Desa Kete Kesu di Toraja, Desa Penglipuran di Bali, Kampung Blekok di Situbondo, dan Desa Umbulharjo di Yogyakarta. Ohya, pastikan kita selalu menaati dan menghormati norma dan tradisi lokal di setiap desa atau kampung wisata tersebut demi keamanan dan kenyamanan bersama, setuju?

Kini memang semakin banyak pilihan wisata alam yang dapat dinikmati bersama keluarga. Saat memilih suatu destinasi wisata apapun, tak terkecuali wisata alam, pastikan itu adalah hasil persetujuan sekeluarga agar setiap anggota keluarga nyaman di sana. Selamat berlibur.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun